10 Jenderal Kawal Kapolri Umumkan 25 Polisi Diperiksa Kasus Brigadir J

Kapolri didampingi 10 jenderal Polri umumkan 25 polisi diperiksa
Sumber :
  • VIVA/Farhan Faris

VIVA Nasional – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengumumkan 25 personel Polri diperiksa terkait kasus baku tembak antara Brigadir J atau Nofriansyah Yosua Hutabarat dengan Bharada RE (E) di rumah Irjen Ferdy Sambo pada Jumat, 8 Juli 2022.

Brigjen Nurul Bicara Strategi STIK Lemdiklat Cetak Pemimpin Polri yang Mumpuni

Menurut Sigit, mereka diperiksa terkait tidak profesional dalam penanganan tempat kejadian perkara (TKP) baku tembak antara Brigadir J dengan Bharada E di rumah Sambo, Kompleks Polri, Duren Tiga, Jakarta Selatan.

“25 personel kita periksa ketidakprofesionalan dalam penanganan TKP, beberapa hal yang kita anggap itu membuat proses olah TKP, hambatan-hambatan dalam hal penanganan TKP, dan penyidikan yang tentunya kita ingin bahwa semuanya bisa berjalan baik,” kata Sigit di Mabes Polri pada Kamis malam, 4 Agustus 2022.

Sosok Jenderal Termuda di Lingkungan Polri, Raih Bintang Satu Saat Berusia 45 Tahun

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Photo :
  • ANTARA

Kemudian, Sigit membeberkan 25 personel yang telah menjalani pemeriksaan kode etik terkait kasus Brigadir J yakni tiga perwira tinggi berpangkat brigadir jenderal (jenderal bintang satu), lima orang perwira menengah berpangkat komisaris besar (kombes).

Sosok Jenderal Termuda di TNI, Ternyata Lulusan Akmil 1999 dan Berusia 47 Tahun

“Lima orang AKBP, dua orang Kompol, tujuh personel Pama (perwira pertama), serta masing-masing lima orang bintara dan tamtama. Dari kesatuan di Propam, Polres, beberapa personel dari Polda dan Bareskrim,” ujarnya.

Ketika mengumumkan informasi tersebut, Kapolri dikawal oleh sepuluh jenderal perwira tinggi (Pati) Kepolisian Republik Indonesia (Polri). Mulai dari jenderal bintang satu, yakni Brigjen Andi Rian Djajadi sebagai Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim hingga jenderal bintang tiga Komjen Gatot Eddy Pramono selaku Wakapolri.

1. Komjen Gatot Eddy Pramono

Gatot adalah seorang perwira tinggi Polri yang sejak 7 Januari 2020 mengemban amanat sebagai Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia. Ia merupakan lulusan Akpol 1988, dan berpengalaman dalam bidang reserse. 

Wakapolri Komjen Gatot Eddy

Photo :
  • VIVA / Foe Peace

Selama berkarir di Korps Bhayangkara, Gatot banyak mengemban jabatan strategis hingga akhirnya menjadi Wakapolri. Jabatan yang pernah diisi antara lain Wakil Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan[5] (2015); Staf Ahli Sosial Ekonomi Kapolri (2017); Asisten Perencanaan dan Anggaran Kapolri (2018); Kepala Kepolisian Daerah Metro Jaya (2019) dan Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (2019).

2. Komjen Agus Andrianto

Agus adalah seorang perwira tinggi Polri yang sejak 18 Februari 2021 menjabat sebagai Kepala Badan Reserse Kriminal (Kepala Bareskrim) Polri. Ia merupakan lulusan Akpol 1989, dan berpengalaman dalam bidang reserse. 

Sebelumnya, dia menjabat sebagai Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Kabaharkam) Polri. Memang, karir Agus bisa dibilang moncer selama berkarir di institusi Kepolisian Republik Indonesia. Banyak jabatan strategis yang dia duduki.

Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto.

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Diantaranya Direktur Psikotropika dan Prekursor Deputi Bidang Pemberantasan BNN (2015); Wakapolda Sumatera Utara (2017); Kapolda Sumatera Utara (2018); Kabaharkam Polri (2019); dan Kabareskrim Polri (2021).

3. Komjen Ahmad Dofiri

Dofiri adalah seorang perwira tinggi Polri yang sejak 31 Oktober 2021 mengemban amanat sebagai Kepala Badan Intelijen dan Keamanan (Kabaintelkam) Polri. Ia merupakan lulusan terbaik Akpol 1989, dan berpengalaman dalam bidang SDM.

Komjen Ahmad Dofiri.

Photo :
  • Antara

Kiprahnya di Korps Bhayangkara cukup bagus, sejumlah jabatan strategis pernah diembannya antara lain Wakapolda DIY (2013); Karobinkar SSDM Polri (2014); Kapolda Banten (2016); Karosunluhkum Divkum Polri (2016); Kapolda DIY (2016); Asisten Logistik Kapolri (2019); Kapolda Jawa Barat (2020) dan Kabaintelkam Polri (2021).

4. Irjen Wahyu Widada

Irjen Wahyu saat ini menjabat sebagai Asisten Kapolri Bidang SDM Polri. Diketahui, Irjen Wahyu merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 91 Adhi Makayasa satu leting dengan Kapolri. Sebelum jadi Asisten Kapolri, Irjen Wahyu jabat Kapolda Aceh.

Asisten Kapolri Bidang SDM, Irjen Pol Wahyu Widada.

Photo :
  • Dok. Polri.

5. Irjen Dedi Prasetyo

Irjen Dedi kini menjabat Kepala Divisi Hubungan Masyarakat (Humas) Polri. Diketahui, Irjen Dedi merupakan lulusan Akademi Kepolisian 90. Sebelum jadi Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Dedi memegang tongkat komando Kapolda Kalimatan Tengah.

Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo.

Photo :

6. Irjen Slamet Uliandi

Irjen Slamet saat ini ditugaskan Kapolri sebagai Kepala Divisi TIK Polri. Diketahui, Irjen Slamet lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 94 satu leting Irjen Ferdy Sambo. Sebelum jadi Kepala Divisi TIK Polri, Slamet menjabat Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim.

Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Brigjen Slamet Uliandi

Photo :
  • Humas Polri

7. Irjen Asep Hendriana

Asep adalah seorang perwira tinggi Polri yang sejak 13 April 2022 mengemban amanat sebagai Kepala Pusat Kedokteran dan Kesehatan (Kapusdokkes) Polri. Ia merupakan lulusan Sepa 1993 dan latar belakangnya bidang kedokteran kepolisian.

Sejumlah jabatan di kepolisian pernah ia jalani, hingga menjadi tim dokter kepresidenan periode 2014. Kini, ia menjadi Kepala Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat I Raden Said Sukanto Pusdokkes Polri.

Sementara, jabatan lain yang pernah ia duduki antara lain Kepala Rumah Sakit Bhayangkara Indramayu (2011); Tim Dokter Kepresidenan (2014); dokter pribadi Wakil Presiden (2016); Sespus Dokkes Polri (2019); Kepala Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat I RS Sukanto Polri (2020); Kapus Dokkes Polri (2022).

8. Irjen Syahardiantono

Syahar adalah seorang perwira tinggi Polri yang sejak 4 Agustus 2022 mengemban amanat sebagai Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan (Kadiv Propam) Polri menggantikan Irjen Ferdy Sambo.

Wakabareskrim Irjen Pol Syahardiantono

Photo :
  • Polri

Sebelum ditunjuk jadi Kepala Divisi Propam, Syahar yang merupakan lulusan Akpol 1991 ini menjabat sebagai Wakil Kepala Bareskrim Polri. Memang, teman satu leting Kapolri ini pengalamannya dalam bidang reserse.

Selain itu, ia juga banyak mendapatkan jabatan strategis selama bekerja di Polri antara lain Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Kepri (2014); Widyaiswara Muda Sespimmen Sespim Lemdikpol Polri (2016); Kabag Penum Divhumas Polri (2018); Karo PID Divhumas Polri (2019); Direktur Tindak Pidana Tertentu Bareskrim (2020); Wakabareskrim (2021); dan Kadiv Propam Polri (2022).

9. Irjen Tornagogo Sihombing

Tornagogo adalah seorang perwira tinggi Polri yang sejak 20 Juni 2022 mengemban amanat sebagai Wakil Inspektur Pengawasan Umum (Wakil Irwasum) Polri. Ia merupakan lulusan Akpol 1990, dan pengalamannya bidang reserse. 

Kepala Polda Papua Barat Irjen Tornagogo Sihombing memberikan penjelasan tentang dinamika kearifan lokal yang dihadapi dalam gelaran vaksinasi di provinsi itu.

Photo :
  • ANTARA/Hans Arnold Kapisa

Sebelum jadi Wakil Irwasum Polri, Torgangogo menjabat Kepala Kepolisian Daerah Papua Barat. Selain itu, ia juga pernah mendapat jabatan strategis di Kepolisian diantaranya Direktur Reserse Narkoba Polda Papua; Kaprodi S3 Ditprog Pascasarjana STIK Lemdikpol Polri (2016); Wadirtipidter Bareskrim Polri (2017); Karowassidik Bareskrim Polri (2018); Dirtipideksus Bareskrim Polri[3] (2019); Kapolda Papua Barat (2019); Wairwasum Polri (2022).

10. Brigjen Andi Rian Djajadi

Brigjen Andi Rian saat ini menjabat sebagai Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri. Diketahui, Brigjen Andi Rian merupakan lulusan Akademi Kepolisan (Akpol) 91, satu angkatan dengan Kapolri.

Andi lama berdinas di Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut). Awalnya, ia bertugas sebagai Kasat Reserse Narkoba Poltabes Medan, kemudian dipromosikan menjadi Kapolres Tebingtinggi. Lalu, ia ditarik menjadi Wakil Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Sumatera Utara.

Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigjen Pol Andi Rian Djajadi (depan)

Photo :
  • VIVA / Ahmad Farhan

Selanjutnya, ia dipindah menjadi Wakil Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri. Kemudian, ia dikembalikan lagi tugas sebagai Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Sumatera Utara.

Pada Juli 2020, Andi diangkat menjadi Karo Korwas PPNS Bareskrim menggantikan Brigjen Prasetijo Utomo. Selanjutnya, Andi ditunjuk menjadi Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri sampai sekarang.

Baca juga: Ini 15 Anggota Polri yang Dimutasi Buntut Kasus Brigadir J

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya