Sosok Brigjen Andi Rian Djajadi yang Semprot Kamaruddin

Dirtipidum Badan Reserse Kriminal Polri, Brigadir Jenderal Polisi Andi Rian
Sumber :
  • Dokumentasi Humas Polri

VIVA Nasional – Brigjen Andi Rian Djajadi tengah menjadi perbincangan hangat publik. Baru-baru ini, Andi Rian menantang pengacara Brigadir J, Kamaruddin Siamnjuntak untuk menyerahkan bukti kepada Bareskrim terkait dugaan penganiayan yang dia lontarkan ke publik.

Komjen Fadil Pimpin Pengamanan Ajang World Water Forum di Bali, 5.791 Polisi Dikerahkan

Kamaruddin sempat menyebut jika Brigadir J diduga dianiaya di kantor Paminal Polri sebelum datang ke rumah Irjen Ferdy Sambo

"Beri tahu ke pengacara Kamaruddin, kalau dia punya bukti, bawa ke penyidik; jangan ngoceh di media," kata Andi saat dikonfirmasi wartawan pada Jumat, 12 Agustus 2022

Pengakuan Pelaku Begal Siswa SMP di Depok Usai Ditangkap: Incar Anak Sekolah Bawa HP

Andi Rian nampak tegas dalam memimpin pengusutan kasus yang menewaskan salah satu ajudan mantan Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo pada 8 Juli 2022. Lalu siapa sebenarnya sosok Andi Rian, berikut ulasannya:.

Profil Brigjen Andi Rian Djajadi

Viral Emak-emak di Taput Dituduh Curi Ketang Dihukum Telanjang, Begini Kata Polisi

Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri Brigjen Pol. Andi Rian Djajadi menyampaikan keterangan pers di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (3/8/2022) malam.

Photo :
  • ANTARA/Laily Rahmawaty.

Brigjen Andi Rian Djajadi adalah seorang perwira polisi jenderal bintang satu yang merupakan alumni Akpol 1991. Tak sedikit jabatan mentereng yang pernah diduduki oleh Brigjen Andi Rian Djajadi. Ia disebutkan pernah mengemban sebuah jabatan penting di Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut). 

Mulai dari Kasat Res Narkoba Poltabes Medan, Kapolres Tebingtinggi, sampai Wakil Direktur Reserse Kriminal Khusus Poldasu. Lalu, ia ditarik sebagai Wadirtipidum Bareskrim Polri kemudian ditugaskan kembali sebagai Dirkrimum Polda Sumut. Menurut surat nomor ST/2076/VII/KEP/2020 menunjuk Brigjen Andi Rian Djajadi sebagai Karo Korwas PPNS Polri.

Prestasi Brigjen Andi Rian 

Dirtipidum Badan Reserse Kriminal Polri, Brigadir Jenderal Polisi Andi Rian

Photo :
  • Dokumentasi Humas Polri

Sementara itu, Brigjen Andi Rian Djajadi juga pernah mendapatkan berbagai prestasi yang mengantarkan dirinya untuk mempromosikan menjadi jenderal bintang satu. Ia kemudian menggantikan Brigjen Pol Prasetijo Utomo yang dicopot terkait pembuatan surat jalan untuk buron Djoko Tjandra Juli tahun 2020 lalu. 

Lebih lanjut, jabatan yang pernah dipegang Brigjen Andi Rian Djajadi saat ini adalah Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri. Menariknya, posisi tersebut adalah jabatan yang dulu pernah diemban oleh Ferdy Sambo. Ia juga pernah menjadi pemimpin rekonstruksi atas kasus penembakan kepada 6 laskar FPI. 

Peran dalam Kasur Brigadir J

Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigjen Pol Andi Rian Djajadi

Photo :
  • VIVA / Ahmad Farhan

Dalam kasus kematian Brigadir J, Brigadir Jenderal Bintang Satu itu memimpin Prarekonstruksi Tewasnya Brigadir J. Bahkan, Brigjen Andi Rian Djajadi ini yang menyampaikan perkembangan soal penetapan Bharada E sebagai tersangka kasus pembunuhan Brigadir J. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya