Sadis! Pekerja Jalan Trans Papua Barat Dibantai TPNPB-OPM

- tvonenews.com
VIVA Nasional – Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM) membantai sejumlah pekerja jalan Trans-Papua Barat, Kamis 29 September 2022.
Pasukan TPNPB-OPM yang membantai para pekerja proyek jalan Trans-Papua Barat tersebut merupakan bagian dari Kodap IV Sorong Raya-Maybrat. Setidaknya ada 4 orang pekerja yang tewas akibat serangan TPNPB-OPM.
TPNPB-OPM mengakui telah membantai pekerja jalan Trans Papua Barat di Distrik Muskona Barat menuju Muskona Utara, Kabupaten Teluk Bintuni, Kodap IV Sorong Raya-Maybrat.
Para pelaku menuding bahwa korban pekerja jalan merupakan intelijen. Salah satu komandan Kodap IV Sorong Raya-Maybrat menyebarkan rekaman suara, mengumumkan bahwa TPNPB-OPM adalah pihak yang bertanggung jawab atas penyerangan itu. Dia menyebut ada 4 korban tewas dan 3 korban luka akibat pembantaian tersebut.
Korban pembantaian di Papua Barat
- ANTARA
“Di sini terjadi pembunuhan dan penembakan 4 orang pekerja perusahaan jalan karena alasan kedapatan senjata tabung dan 12 butir amunisi,” kata Arnoldus Yancen Kocu dalam rekaman dikutp dari tvOnenews.com.