Hari Ini Jokowi Akan Lantik Johanis Tanak Sebagai Wakil Ketua KPK

Johanis Tanak
Sumber :
  • VIVAnews/ Edwin Firdaus

VIVA Nasional – Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi, rencananya akan melantik Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terpilih Johanis Tanak pada hari ini Jumat 28 Oktober 2022. Terkait pelantikan Johanis Tanak ini rencananya akan dilakukan di Istana Negara, Jakarta

Dewas KPK Gelar Sidang Etik Nurul Ghufron 2 Mei terkait Dugaan Penyalahgunaan Wewenang

Kabar mengenai adanya pelantikan Johanis Tanak sebagai Wakil Ketua KPK ini juga telah dibenarkan oleh salah seorang sumber di lingkungan Istana. Johanis Tanak akan diambil sumpah jabatannya yang langsung dipimpin oleh Presiden Jokowi.

"Iya (ada pelantikan Wakil Ketua KPK Johanis Tanak di Istana)," ujar salah seorang sumber yang dikonfirmasi pada hari Kamis, 27 Oktober 2022.

Petinggi PPP Minta Pimpinan Realistis Segera Gabung Koalisi Prabowo-Gibran

Presiden Jokowi saat melantik lima orang Anggota DKPP unsur tokoh masyarakat

Photo :
  • Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden

Sebagaimana diketahuo, Komisi III DPR telah menetapkan Johanis Tanak sebagai pengganti Lili Pintauli Siregar menjadi Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Johanis merupakan salah satu usulan Presiden Joko Widodo (Jokowi), selain I Nyoman Wara. 

Jokowi: Indonesia Succeeded in Reducing Stunting Rate

Keputusan tersebut diambil berdasarkan hasil pemungutan suara terbanyak dari seluruh anggota Komisi III DPR yang hadir pada fit and proper test yang digelar di Gedung DPR, kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 28 September 2022.

Petugas membersihkan logo Kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jakarta.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

Pengambilan suara itu dilakukan setelah keduanya menjelaskan visi dan misi mereka dalam agenda uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test. Johanis Tanak memperoleh 38 suara, sementara I Nyoman Wara mendapatkan 14 suara.

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Adies Kadir menanyakan kepada peserta yang hadir untuk menyetujui Johanis Tanak sebagai pimpinan KPK. "Setuju," jawab seluruh anggota.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya