500 Personel Polda DIY Disiapkan untuk Pengamanan Pernikahan Kaesang-Erina

Gladi kirab pengantin Kaesang dan Erina.
Sumber :
  • VIVA/Fajar Sodiq (Solo)

VIVA Nasional – Sejumlah persiapan terus dilakukan menjelang pernikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono. Untuk pengamanan, Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menyiapkan lebih kurang 500 personel di acara pernikahan Kaesang-Erina.

Kaesang: Walaupun PSI Belum Bisa Masuk Senayan, Enggak Masalah

Wakapolda DIY Brigjen Pol Slamet Santosa mengatakan, untuk pernikahan Kaesang-Erina di DIY ada sejumlah rangkaian kegiatan. Rangkaian kegiatan ini dipusatkan di rumah Erina Gudono dan Pendopo Agung Royal Ambarukmo.

"Enggak ada (pengamanan) khusus. Jadi pengamanan kita keseluruhan dari semua kegiatan. Berkisar 400-500 orang. Semuanya, dari Ambarukmo sampai rumah," kata Slamet di Kantor Gubernur DIY, Senin, 5 Desember 2022.

Curhat Pengemudi Mobil Jalur Mudik Ditutup Tenda Nikahan

Kaesang Pangarep dan Erina Gudono

Photo :
  • Instagram: Kaesangp

"Jadi rangkaian kan ada mulai dari kediaman, Ambarukmo dan tamu-tamu lainnya termasuk kebutuhan masyarakat lainnya. Itu ada beberapa. Kita perkirakan sejumlah itu," imbuh Slamet.

Pamer Foto Prewedding, Putri Isnari Banjir Pujian hingga Disebut Kajol Indonesia

Slamet menambahkan, untuk rekayasa arus lalu lintas pihaknya melakukan pengamanan sama seperti saat kondisi akhir pekan di DIY.

"Kita prinsipnya mengamankan seluruh wilayah DIY. Dalam hal ini kita terbiasa selama weekend, Jumat, Sabtu, Minggu. Cuma nanti kita perkuat di tiap-tiap jalur," ujar Slamet.

Diketahui, rencananya prosesi pernikahan Kaesang-Erina akan digelar di Yogyakarta dan Solo pada tanggal 10 – 11 Desember 2022 mendatang.

Usai prosesi ngunduh mantu di rumah dinas Wali Kota Solo, Loji Gandrung, rencananya kedua calon mempelai akan dikirab dengan kereta kencana dari rumah dinas menuju Pura Mangkunegaran melintasi Jalan Slamet Riyadi, Solo.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya