Potensi Zakat Rp 3 Triliun, Gubernur Edy Rahmayadi: Tidak Ada Fakir Miskin di Sumut

Gubernur Sumut Edy Rahmayadi.
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi.
Sumber :
  • B.S Putra/ VIVA.

VIVA Bisnis – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara menyalurkan Zakat, Infak Dan Sedekah (ZIS) mencapai Rp 4 miliar pada triwulan IV tahun 2022. Kemudian, ZIS distribusikan antara lain ke fakir miskin, mualaf, gharimin, fisabillah dan ibnu sabil.

ZIS disalurkan dengan berbagai bentuk seperti bedah rumah, pembuatan bengkel, bantuan ke kelompok tani, pondok pesantren, biaya pendidikan, modal usaha dan lainnya. 

Tahun ini, Badan Zakat National (Baznas) Sumut mengumpulkan sekitar Rp17.930.903.836. Namun, Sumut harusnya bisa mengumpulkan zakat hingga Rp3 triliun. Dengan begitu, bisa menekan angka kemiskinan dan membantu pemulihan ekonomi.

Hal itu, disampaikan Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi saat Pelantikan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) periode 2022-2027 dan distribusi ZIS di Aula Tengku Rizal Nurdin, Jalan Jendral Sudirman, Kota Medan, Senin ,26 Desember 2022.

"Ini terkait kesadaran, ini perintah Allah, kalau kita bisa kumpulkan (ZIS) Rp3 triliun pertahun Insya Allah, tidak ada fakir miskin di Sumut, ekonomi kita lebih baik," jelas Gubernur Edy.

Ilustrasi zakat

Ilustrasi zakat

Photo :
  • vstory

UPZ yang dilantik pada kesempatan ini antara lain Kepala Dinas Pendidikan Pemprov Sumut Asren Nasution sebagai Ketua, Kabag Bina Mental dan Spiritual Biro Kesra Zulkarnaen sebagai Sekretaris dan Nunuk Mutia Sari sebagai bendahara. Edy Rahmayadi meminta kepada UPZ agar giat menjalankan tugasnya seperti sosialisasi, pengumpulan dan pendataan ZIS.

Halaman Selanjutnya
img_title