Resolusi 2023, Jokowi: Kita Berharap Indonesia Tak Kena Imbas Resesi Global

Presiden Jokowi memberikan keterangan pers di Pasar Tanah Abang
Sumber :
  • Tangkapan layar Youtube Sekretariat Presiden

VIVA Nasional – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meninjau pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat pada awal tahun 2023 ini. Dalam kesempatan tersebut Jokowi menyampaikan resolusi untuk tahun 2023, yaitu Dia berharap agar Indonesia tidak terkena imbas resesi global

Deretan Negara yang Ternyata Penduduknya Paling Cepat Meninggal di Dunia

"Ya, kita berharap Indonesia tidak terkena imbas resesi global. Itu saja," kata Jokowi kepada awak media di pasar Tanah Abang, Senin 2 Januari 2022.

Ilustrasi resesi ekonomi/krisis ekonomi global.

Photo :
  • Unsplash
Kata Istana soal Kabar Jokowi Bakal Anugerahkan Satyalencana ke Gibran dan Bobby

Presiden mengingatkan bahwa secara global, tahun 2022 dianggap sebagai tahun yang banyak rintangan atau tahun turbulensi. Sedangkan untuk tahun 2023 ini, dianggapnya sebagai tahun yang penuh dengan ujian.

Indonesia, kata Jokowi, telah berhasil melewati tahun turbulensi di 2022 dengan baik. Oleh karena itu, Kepala Negara berharap tahun 2023 juga Indonesia bisa melewati setiap ujian yang datang, sehingga Indonesia akan lebih mudah menghadapi tahun 2024.

Prabowo dan Gibran Bakal Temui Jokowi Nanti Malam

"Kalau kita bisa melewati turbulensi kemarin di tahun 2022, kita harapkan 2023 ini tahun ujian kalau bisa lewati, in sya Allah di tahun 2024 akan lebih mudah bagi pertumbuhan ekonomi kita," kata Jokowi

Menurut Jokowi, pada tahun 2022 lalu dimana Indonesia menemui banyak tantangan, ekonomi Indonesia mampu tumbuh di atas 5 persen. Dia juga optimististis pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2023 juga mampu berada tembus di atas 5 persen. 

"Saya optimistis di 2022 pertumbuhan ekonomi kita di atas 5 persen, kita harapkan, kita berdoa juga di tahun 2023 ini bisa di atas 5 persen lagi," kata Presiden. 

Pertumbuhan Ekonomi (ilustrasi).

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Apabila Indonesia bisa melewati ujian sebaik mengatasi turbulensi pada 2022, Jokowi meyakini bahwa itu akan semakin memudahkan terhadap pertumbuhan ekonomi tahun 2024.

"Kalau kita bisa melewati turbulensi kemarin di tahun 2022, kita harapkan 2023 ini tahun ujian kalau bisa lewati, insyaallah di tahun 2024 akan lebih mudah bagi pertumbuhan ekonomi kita," katanya.

Lebih lanjut, Presiden juga menyatakan harapan agar pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun 2023 bisa berada di atas 5 persen.

"Saya optimis di 2022 pertumbuhan ekonomi di atas 5 persen. Kita harapkan, kita berdoa, tahun 2023 ini bisa di atas 5 persen lagi," ujar Jokowi

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya