Hasil Kolaborasi Banyak Pihak, Festival Tradisi Islam Nusantara Sukses Digelar

Presiden Jokowi di acara Festival Tradisi Islam Nusantara
Sumber :
  • Twitter @jokowi

VIVA Nasional – Kabupaten Banyuwangi sukses menjadi tuan rumah perhelatan Festival Tradisi Islam Nusantara yang digelar di Stadion Diponegoro. Acara yang digelar untuk menyongsong Satu Abad Nahdlatul Ulama (NU) ini dihadiri ribuan santri yang membaur bersama masyarakat dari berbagai kalangan.

Momen Presiden Joko Widodo jadi Saksi Nikah Anak Wamenaker Afriansyah Noor

Secara khusus hadir Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, Rais Aam Pengurus Besar NU KH Miftachul Akhyar, Ketua Umum Pengurus Besar NU KH Yahya Cholil Staquf, Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf. Tampak pula Menteri BUMN Erick Thohir, Menko Polhukam Mahfud MD, Menpan-RB Abdullah Azwar Anas, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, tokoh ulama NU, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, dan Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.

Warga NU pendukung Islam Nusantara.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Tim Cook Puts Investment to Build Apple Developer Academy in Indonesia

Presiden Joko Widodo mengapresiasi perhelatan ini sebagai ajang dalam melestarikan budaya sekaligus mengangkat kearifan budaya nasional. Ia berharap, akulturasi budaya dan keislaman ini mampu menambah kerukunan dan persatuan bangsa.

”Oleh sebab itu, saya sangat menghargai dalam rangkaian acara peringatan Satu Abad Nahdlatul Ulama saat ini digelar Festival Tradisi Islam Nusantara untuk menampilkan dan memperkenalkan kembali kekayaan tradisi Islam nusantara dan menggugah kepedulian dan kecintaan kita pada kekayaan budaya bangsa,” ujar Presiden Joko Widodo.

Kemenag Berikan Bantuan untuk Pendidikan Islam dan Pesantren: Simak Syarat dan Ketentuannya

Beragam tradisi islami yang mewarnai kehidupan santri di Tanah Air ditampilkan dalam festival tersebut. Mulai dari Lalaran Alfiyah yang ditampilkan secara kolosal oleh 500 santri dan santriwati se-nusantara yang mondok di berbagai pondok pesantren di Banyuwangi hingga pagelaran hadrah yang berkolaborasi dengan seni tari rodat syiiran. 

Warga Indonesia di Jepang Peringati Harlah Nahdlatul Ulama ke-94

Photo :
  • VIVAnews / Andylala

Menurut Tommy Darmadi, Bendahara Festival Tradisi Islam Nusantara kesuksesan acara tersebut tak kepas dari kolaborasi dan sinergi berbagai pihak. Tak hanya kalangan pengurus pusat NU, tapi juga pesantren yang tersebar di Indonesia, terutama di Jawa Timur.

"Melibatkan ribuan peserta, mulai dari para santri dan santriwati dari berbagai pondok pesantren, lalu gabungan Ansor, Banser, IPNU, IPPNU, Pagar Jusa, dan kader NU agar festival ini semarak tentu bukan pekerjaan mudah. Sesuai arahan Ketua Harlah Satu Abad NU, pak Erick Thohir dan juga pak Abdullah Azwar Anas festival ini butuh kolaborasi dan sinergi dari pusat hingga akar rumput agar berjalan lancar. Terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat sehingga acara ini berjalan sukses," ujar Tommy.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya