Deputi Penindakan KPK soal Dilaporkan ke Dewas: Saya Akan Patuh, Tak Masalah

- ANTARA/HO-Humas KPK
VIVA Nasional – Deputi Penindakan dan Eksekusi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Karyoto dilaporkan ke Dewan Pengawas (Dewas) oleh Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM). Dia mengaku akan mengikuti semua proses pemeriksaan.
"Yang lapor sebuah LSM, lupa namanya," kata Dewas KPK, Syamsudin Haris saat dikonfirmasi VIVA, Kamis 26 Januari 2023.
Sementara itu, Karyoto juga membenarkan pelaporan terhadap dirinya dilakukan oleh sebuah LSM. Dia enggan membeberkan secara rinci terkait pelaporan tersebut.Â
Karyoto menyerahkan sepenuhnya kepada Dewas KPK terkait pelaporan terhadap dirinya dalam perkara dugaan pelanggaran etik penanganan kasus Formula E.
"Saya dilaporkan oleh LSM. Saya sebagai objek yang diperiksa saya akan mematuhi kalau memang mulai diperiksa ya tidak ada masalah," ucap Karyoto.
Deputi Penindakan KPK Karyoto
- VIVA/Ilham Rahmat
Sebelumnya diberitakan, Direktur Penyelidikan (Dirlidik) serta Deputi Penindakan dan Eksekusi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dilaporan ke Dewan Pengawas (Dewas) KPK. Aduan tersebut terkait dengan penyelidikan lembaga antirasuah terhadap kasus dugaan korupsi dalam penyelenggaraan ajang balap Formula E di Jakarta.