Edwin LPSK: Tyna Ratu Bukan Staf LPSK

Sosok Tyna Ratu, Mbak LPSK yang dampingi Richard Eliezer
Sumber :
  • Instagram

VIVA Nasional – Salah satu anggota Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) menjadi sorotan netizen pasca sidang pembunuhan berencana Brigadir J dengan terdakwa Richard Eliezer pada Rabu 15 Februari 2023 lalu. 

Inul Daratista Nyekar ke Makam Mertua yang Non Muslim, Netizen Pertanyakan Agama Adam Suseno

Dalam sidang vonis Richard Eliezer itu, terlihat sosok wanita yang merupakan anggota LPSK yang mengamankan Richard setelah hakim selesai membacakan vonis. 

Sosok Tyna Ratu, Mbak LPSK yang dampingi Richard Eliezer

Photo :
  • Instagram
Netizen Duga Syahrini Lagi Hamil, Foto Pakai Baju Lebaran Jadi Sorotan

Sontak, netizen menyoroti wanita berparas cantik itu. Namun, Tyna Ratu mengaku bahwa dia merupakan sosok wanita yang menggandeng tangan Richard.

"Me mbak LPSK nya Icad,” keterangan dalam video @tynaratu tersebut dikutip VIVA pada Kamis, 16 Februari 2023.

LPSK Putuskan Beri Perlindungan kepada Korban Dugaan Pelecehan Rektor Nonaktif UP

Mbak LPSK

Photo :
  • Tangkapan Layar: TikTok

Namun, pro dan kontra timbul saat netizen membanjiri kolom komentar pada postingan tersebut. Sebab, di akun instagramnya tidak mengunggah momen dirinya saat bekerja di LPSK. 

Atas dasar itu, Wakil Ketua LPSK, Edwin Partogi Pasaribu buka suara terkait sosok wanita yang mendampingi Richard Eliezer itu. Edwin membantah bahwa Tyna Ratu adalah anggota LPSK.

"(Tidak benar itu) orang yang dimaksud. Tyna Ratu itu bukan staff LPSK," ujar Edwin kepada VIVA, Jumat 17 Februari 2023.

Mbak-mbak LPSK

Photo :
  • Tangkapan layar

Diduga Tyna Ratu hanya mengaku-ngaku dalam kolom komentar yang menjadi viral tersebut bahwa dirinya adalah wanita yang mendampingi Richard selama sidang vonis beberapa waktu lalu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya