Rutin Puasa Senin Kamis dan Gak Makan Daging, Kapolda Jambi Selamat Dari Kecelakaan Heli

Kepala Divisi Hubungan Internasional Polri Irjen Pol. Krishna Murti
Kepala Divisi Hubungan Internasional Polri Irjen Pol. Krishna Murti
Sumber :
  • ANTARA/Laily Rahmawaty

VIVA Nasional – Kepala Divisi Hubungan Internasional Polri Irjen Pol Krishna Murti turut memberikan sebuah ucapan doa kepada para korban Helikopter yang mendarat darurat di salah satu hutan di Kabupaten Kerinci, Jambi. Adapun para korban helikopter tersebut yakni adalah rombongan Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono.

Kemudian, rombongan tersebut pun berhasil di evakuasi. Mereka semua dalam kondisi selamat, namun mengalami sejumlah luka.

Kapolda Jambi dan Rombongan Ditemukan, Ada yang Cedera dan Patah Kaki

Kapolda Jambi dan Rombongan Ditemukan, Ada yang Cedera dan Patah Kaki

Photo :
  • Tangkapan layar media sosial/ Syarifuddin Nasution (Jambi)

Sementara itu, Irjen Pol Krishna Murti pun tampak membuat video yang diunggah oleh akun sosial media resminya. Video tersebut menampilkan suasana proses evakuasi korban, yang mana para korban dalam kondisi selamat.

Kemudian, video tersebut pun turut meliputi adanya ucapan dalam sebuah grup Whatsapp kepada orang yang menjadi korban kecelakaan helikopter tersebut. Tak hanya itu, Krishna Murti pun turut menarasikan bahwa Kapolda Jambi, Irjen Rusdi Hartono sering kali melakukan puasa sunnah Senin dan Kamis. Menurutnya, hal itu menjadi salah satu hal yang membuat rombongan Kapolda selamat dalam kecelakaan tersebut.

"Kapolda Jambi tidak makan daging, tidak makan nasi, selalu puasa Senin Kamis. Mungkin ini salah satu kekuasaan yang ditujukkan oleh Allah SWT kepada manusia yang beriman," ujar Krishna Murti dikutip dari unggahan video di akun instagram resminya, Selasa 21 Februari 2023.

Ia pun mengatakan bahwa salah satu korban selamat yang tergabung dalam rombongannya itu yakni adik asuhnya, Kombes Pol Andri Ananta. Diketahui, Helikopter yang ditumpangi Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono dikabarkan mendarat darurat di salah satu hutan Kabupaten Kerinci, Jambi. 

Halaman Selanjutnya
img_title