Lebih Percaya Jokowi, Desmond Gerindra: Megawati Banyak Bohongin Pak Prabowo

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Desmond Mahesa
Sumber :
  • DPR RI

VIVA Politik – Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Desmond J Mahesa mengakui dirinya lebih percaya dengan Joko Widodo (Jokowi), dibandingkan dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Menurutnya, Megawati lebih sering membohongi Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.

Nilai Demokrasi Mau Luntur, Front Penyelemat Demokrasi Ikut Ajukan Amicus Curiae ke MK

Hal itu ditegaskan Desmond saat disinggung soal rencana pertemuan Prabowo Subianto dengan Megawati Soekarnoputri

"Saya lebih percaya Jokowi daripada Megawati. Sudah banyak Megawati bohongin Pak Prabowo," kata Desmond kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 23 Mei 2023.

Hasto Usul Kasus Connie Bakrie Disetop, Minta Aparat Fokus Usut Korupsi Tambang

Lebih lanjut, Desmond menilai pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Megawati tak perlu dilakukan. Sebab, PDIP sudah mendeklarasikan Ganjar Pranowo untuk maju sebagai bakal calon presiden (bacapres) pada Pilpres 2024. Kecuali jika Ganjar bersedia menjadi cawapres Prabowo Subianto.

Sekjen PDIP Koreksi Otto Hasibuan soal Permohonan Megawati sebagai Amicus Curiae di MK

"Kan Megawati sudah mengumumkan Ganjar ya, mana mungkin Ganjar mau jadi wakil Prabowo. Sementara Prabowo sudah ditetapkan oleh partai sebagai calon presiden. Ketemu untuk apa? Kecuali Ganjar mau jadi wakilnya Pak Prabowo, itu ada semacam pertemuan, kalau enggak ada capek aja gitu loh," tuturnya.

"Kalau menurut saya, mau ngapain, membuat orang berpikir lain saja," tandas Desmond.

Sebelumnya diberitakan, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dikabarkan tengah dijawalkan untuk pertemuan dengan Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri. Saat ini, jadwalnya masih didiskusikan dengan Ketua DPP PDIP, Puan Maharani. 

"Lagi diagendakan, dengan Bu Puan tadi juga mengatakan akan ketemu Pak Prabowo, ya," kata Sekjen DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jumat, 19 Mei 2023.

Sementara Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad juga membenarkan soal rencana Prabowo bertemu dengan Megawati.

"Tinggal ditunggu jadwalnya kapan ibu (Megawati) bisa atau cocok waktunya Pak Prabowo kapan gitu," kata Dasco.

Dasco enggan berspekulasi apakah pertemuan Megawati dan Prabowo akan turut membahas peluang kerja sama Gerindra dan PDIP.

"Ini terlalu jauh nanyanya ini. Jangan tanya sama saya kalau itu," imbuhnya. Yang jelas, ditambahkan Dasco, pertemuan kedua tokoh tersebut dalam rangka silaturahmi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya