Dinilai Dekat dengan Ulama, Prabowo Didukung Kiai Kampung Madura Raya

Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto
Sumber :

Jakarta – Bakal calon presiden (capres) Prabowo Subianto kembali mendapat dukungan dari para kiai. Kali ini dukungan datang dari para kiai kampung Madura Raya. 

Salah satu kiai kampung Madura Raya, Kusmanto (56) menegaskan, Prabowo merupakan sosok yang dekat dengan para ulama, apalagi yang berasal dari Jawa Timur

Kedekatan dengan keluarga besar Presiden ke-4 RI KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur hingga NU, membuat Kusmanto tertarik untuk memberikan dukungan penuh kepada Prabowo. 

“Saya sudah dari lama mendukung Pak Prabowo jadi Presiden Indonesia. Pak Prabowo juga sangat dekat dengan para ulama, dengan para kiai NU di Jawa Timur,” kata Kusmanto dalam keterangannya, Selasa, 10 Oktober 2023.

Bakal capres Prabowo Subianto seusai pertemuan dengan para kiai di Surabaya.

Photo :
  • VIVA.co.id/ Nur Faishal (Surabaya)

Kusmanto meyakini, Prabowo bisa memenangkan mayoritas suara di Jawa Timur, khususnya Madura. “Saya punya keyakinan Pak Prabowo bisa menang di Jawa Timur, alasannya dia memang cocok dan merakyat di seluruh ponpes,” ujarnya. 

Kiai kampung Madura Raya lainnya, Masduki (32) menambahkan, Prabowo adalah sosok capres yang cerdas, berani dan juga bertanggung jawab. 

“Pak Prabowo itu sosok capres yang cerdas, berani dan bertanggung jawab, pasti Indonesia akan jaya dipimpin Pak Prabowo,” kata Masduki. 

Bikin Geram KAI, Usai OTK di Surabaya Serang Kereta Api Pasundan

Lantaran itu, Masduki menegaskan, Prabowo adalah sosok capres ideal untuk memimpin Indonesia di masa yang akan datang. 

“Pak Prabowo bisa melanjutkan kerja Pak Jokowi karena Pak Jokowi sudah memiliki pengalaman dan juga tegas, pokoknya Pak Prabowo itu merakyat ke semua masyarakat,” ujarnya.

Proses Sinkronisasi Sri Mulyani Cs dan Tim Prabowo Ternyata Sudah Berjalan 2 Bulan
Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menghadiri upacara pembukaan Shangri-La Dialogue 2024 pada hari Jumat, 31 Mei 2024.

Prabowo Subianto Hadiri Shangri-La Dialogue, Perkuat Kerja Sama Keamanan Regional-Global

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menghadiri upacara pembukaan Shangri-La Dialogue 2024. Prabowo Subianto dijadwalkan menyampaikan Special Address.

img_title
VIVA.co.id
1 Juni 2024