Kawal Pendaftaran Gibran Cawapres, 200 Relawan Bolone Mase Berangkat ke Jakarta

Koordinator Bolone Mase Solo, Iswahyudi.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Fajar Sodiq (Solo)

Jakarta – Sebanyak 200 pendukung Gibran Rakabuming Raka yang tergabung dalam wadah relawan Bolone Mase Solo berangkat ke Jakarta pada Selasa, 24 Oktober 2023 malam. Mereka akan ikut mengawal Gibran untuk mendaftar sebagai bakal calon wakil presiden mendampingi Prabowo Subianto di Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Gibran Bakal Perkuat Regulasi demi Kurangi Dampak Negatif Kekerasan Game Online bagi Anak

Koordinator Bolone Mase Solo, Iswahyudi mengatakan ratusan relawan Gibran itu berangkat ke Jakarta pada Selasa malam. Mereka akan dibawa menggunakan sejumlah bus pariwisata.

“Kami relawan Bolone Mase akan memberangkatkan empat bus ke Jakarta. Ada sekitar 200 orang relawan,” kata dia kepada VIVA, Selasa, 24 Oktober 2023.

PSI Buka Suara Soal Relawan Daftarkan Kaesang untuk Maju Pilkada Kota Bekasi

Koalisi Indonesia Maju resmi deklarasikan Gibran Rakabuming Jadi Cawapres Prabowo

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Menurut Iswahyudi, jumlah relawan yang akan berangkat ke Jakarta tersebut dibatasi. Pasalnya jika tidak dibatasi peserta akan membeludak untuk mengawal pendaftaran pasangan bakal calon presiden dan bakal calon wakil presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

PKB Sebut Relawan Prabowo-Gibran Ambilkan Formulir Pendaftaran Pilwalkot Bekasi Buat Kaesang

“Jadi yang berangkat itu relawan Bolone Mase dan beberapa organ relawan sebagai deklarator pendukung Pak Prabowo di Omah Semar. Jadi ada sekitar 7 organ di bawah Bolone Mase,” ujarnya.

Rencananya setiba di Jakarta rombongan relawan Bolone Mase akan bergabung dengan organ relawan lainnya dari berbagai daerah di Indonesia. Setelah itu mereka akan mengikuti rangkaian acara deklarasi pasangan calon presiden dan calon wakil presiden hingga mengawal ke KPU untuk pendaftaran.

“Inginnya ke sana (semua rangkaian) tapi kita juga melihat Jakarta macet jadi menghindari merepotkan masyarakat gitu,” ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya