Mutilasi di Purwokerto

Polisi Temukan Lagi Potongan Kaki dan Kepala

VIVAnews - Kepolisian Resor Banyumas kembali melanjutkan mencari potongan tubuh manusia yang diduga korban mutilasi. Kali ini polisi menemukan potongan dua kaki, kepala, serpihan tulang rusuk, baju yang diduga milik korban, dan celana dalam perempuan.

Potongan tubuh manusia ini ditemukan sekitar 700 meter dari penemuan sebelumnya di Sungai Lirit di hutan kawasan wisata Baturaden, Purwokerto, Jawa Tengah. Tim Labfor Polres Banyumas langsung membawa potongan tubuh ini ke kamar jenazah RS Margono Sukaryo, Purwokerto, untuk digabungkan dengan potongan tangan dan usus.

"Sampai saat ini polisi belum bisa memastikan apakah korban merupakan korban mutilasi atau bukan, tapi kami akan terus melakukan pemeriksaan lebih lanjut," kata Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres Banyumas, Ajun Komisaris Polisi Antonius Digdo Kristanto, kepada wartawan, Minggu 4 Januari 2009. Menurut Antonius, polisi masih akan mencari potongan tubuh lainnya serta identitas korban.

Pada 3 Januari 2009, Supardio (46), warga Kecamatan Baturaden, Kabupaten Banyumas, menemukan potongan tangan dan usus manusia. Potongan tubuh manusia itu di tempat wisata Baturaden, Purwekerto, Jawa Tengah.

Tim dokter Rumah Sakit Margono Sukaryo Purwokerto, Jawa Tengah, memastikan bahwa potongan tubuh manusia yang ditemukan warga adalah korban pembunuhan tiga hari lalu.

KKB Kembali Berulah, Serang Gereja dan Rampas Barang Jemaat di Pegunungan Bintang


Laporan: Robbi | TVone | Purwokerto

Mengenal Mepamit, Tradisi Pamitan dalam Prosesi Adat Bali yang Dilakukan Mahalini dan Rizky Febian
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto

Final Thomas Cup Membara! China Gandakan Kedudukan Atas Indonesia Usai Fajar/Rian Tumbang

Final Thomas Cup 2024 berlangsung membara. China sementara unggul 2-0 atas Indonesia dalam duel yang digelar di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu.

img_title
VIVA.co.id
5 Mei 2024