Ini Dugaan Awal Kebakaran Pertamina Cilacap

Ilustrasi kebakaran di area kilang migas.
Sumber :
  • ANTARA/Idhad Zakaria

VIVAnews - Sejak Sabtu kemarin, api dan kepulan asap masih terlihat di kilang minyak Pertamina Cilacap. Markas Besar Polri menduga kebakaran itu disebabkan percikan listrik dari pompa kilang.

"Api memercik dari listrik pompa yang digunakan di kilang itu," kata Kepala Divisi Humas Polri, Inspektur Jenderal Polisi Anton Bahrul Alam, kepada VIVAnews.com, Minggu 3 April 2011.

Meski begitu polisi belum bisa memastikan penyebab kebakaran. "Proses penyelidikan masih berlanjut" kata Anton. Menurut dia api baru bisa dipadamkan pada dua atau tiga hari setelah kebakaran terjadi.

Anton mengatakan, proses pemadaman terkendala oleh kerasnya tiupan angin. Selain itu proses pemadaman juga terhambat oleh bahan pendingin di dalam tangki yang belum terbakar, yang tidak mampu melindungi dari rembetan api.

Pemadaman juga menghadapi kendala akibat pompa penyalur isi tangki atau alat untuk mengosongkan tangki ikut terbakar. Proses pemadaman api di lokasi kejadian dipimpin langsung oleh Kapolda Jawa Tengah, Inspektur Jenderal Polisi Edward Aritonang berkoordinasi dengan Pertamina dan TNI Angkatan Udara.

Hingga minggu pagi ini api sudah membakar 3 tangki dari 4 tangki yang ada di kilang 31. Menko Perekonomian Hatta Rajasa dan Direktur Utama Pertamina Karen Agustiawan sudah tiba di lokasi pagi ini.

Indonesia All Star Diisi Pemain Terbaik Guna Hadapi Red Sparks
Ilustrasi pelecehan seksual

Terekam CCTV Cabuli Gadis Panti Asuhan, Ketua PSI Gubeng Surabaya Dicokok Polisi 

Pelaku yang mengaku sebagai pendeta itu diminta mengobati CH. Bukannya diobati, pelaku malah melecehkan korban di lantai dua panti asuhan di Sukolilo.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024