Ulat Bulu Kian Ganas di Denpasar

Wabah ulat bulu di Bali
Sumber :
  • Bobby Andalan| Bali

VIVAnews - Keberadaan ulat bulu di kota Denpasar saat ini kian mengganas. Tercatat, dua rumah yang beralamat di Jalan Antosuro Gang Dewi Supraba, Denpasar Utara diserang ratusan ulat bulu.

PVMBG Beberkan Kronologi Kenaikan Aktivitas Gunung Ruang Sebelum Meletus

Serangan wabah ulat bulu itu membuat kekhawatiran dan ketakutan sendiri bagi warga setempat. Dua warga bernama Arini dan Nyoman Sudra menuturkan, akan meledaknya jumlah ulat bulu tersebut.

"Sebulan lalu ada, tetapi tidak banyak. Tapi saat ini, bahkan sudah sampai merambat ke dinding rumah," kata Arini ditemui di Denpasar, Selasa 12 April 2011.

Arini dan warga setempat sudah melakukan berbagai upaya untuk memusnahkan ratusan ulat bulu tersebut, namun selalu gagal. Ratusan ulat bulu tersebut justru semakin bertambah jumlahnya.

"Jika tidak ditangani serius bisa membahayakan bagi kesehatan, dan yang kami takutkan ulat bulu tersebut akan masuk ke rumah. Padahal, untuk membasmi atau mengusir dengan cara menyemprot, ternyata tidak terlalu efektif hasilnya," ujar Arini.

Arini berharap, pihak terkait bisa segera datang ke rumahnya mengambil langkah cepat mencegah penyebaran hewan tersebut. Ia memang belum melaporkan keberadaan ulat bulu di sekitar rumahnya ke petugas terkait.

Hal sama disampaikan Nyoman Sudra. Menurutnya, satu bulan lalu keberadaan ulat bulu sudah muncul di sekitar rumah mereka. Dia memilih membersihkan ulat, dan mengumpulkan lalu membakarnya. "Saya juga sudah melakukan upacara pembersihan lewat banten segahan ulat, untuk mengusir. Namun, tetap saja ulat-ulat itu muncul kembali," katanya risau.

Saat ini, dia menuturkan, ulat bulu belum sampai menjalar ke rumah, hanya saja Nyoman Sudra khawatir populasinya bisa bertambah, mengingat ada sarang-sarang ulat bulu yang terlihat di pohon-pohon yang terus berusaha dia bersihkan.

Mengenaskan, Ini Penampakan Mobil-mobil Mewah Terendam Banjir di Dubai

Sebelumnya, serangan ratusan ulat bulu juga terjadi di rumah tempat pembuatan dupa "Dewa Dewi" di Jalan Seroja, Denpasar Utara.

Guna mengatasi serangan itu, puluhan ahli organisme pengganggu tanaman juga dikerahkan Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan. (Laporan Bobby Andalan | Bali)

Real Madrid vs Manchester City

Kata Guardiola Usai Manchester City Disingkirkan Real Madrid

Manchester City Disingkirkan Real Madrid dari perempat final liga Champions.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024