VIDEO: Bocah 5 Tahun Rawat Ibunya yang Lumpuh

Aditya, bocah 5 tahun yang merawat ibunya
Sumber :
  • topik pagi antv

VIVAnews - Kisah Muhammad Aditya, bocah berusia lima tahun ini adalah kisah nyata. Saat kawan-kawan sepermainannya masuk Taman Kanak-Kanak (TK), Adit, begitu panggilannya justru menghabiskan waktu sehari penuh untuk merawat ibunya yang lumpuh.

Aditya dan ibunya, Sunarti, tinggal di rumah kontrakan Jalan Wilis gang IIA, Nganjuk, Jawa Timur. Keseharian Aditya tidak seperti anak-anak sebayanya. Dia merawat ibunya, Sunarti, yang lumpuh akibat sakit yang menahun.

Sakit yang diderita Sunarti juga tidak jelas. Sejak Adit berusia satu tahun, Sunarti tiba-tiba tak bisa menggunakan kakinya untuk berjalan. Sejak itu, organ dari pinggang ke bawah tidak bisa berfungsi normal.

Rohman, sang suami, berpulang saat Adit baru berusia 8 bulan. Sunarti sangat bergantung pada Adit. "Kadang nyariin makan kalau aku tak bisa masak. Aku sakit tidak bisa jalan sudah sekitar 3-4 tahun," kata Sunarti.

Adit tidak bersekolah. Selain karena biaya, kesibukannya merawat ibunda sangat memakan waktu. Bahkan, di tengah merawat ibunya, Adit menolak ajakan bermain teman-teman. "Saya nyuci, mandiin ibu, dan nyariin makanan," kata Adit. VIDEO: Bocah 5 Tahun Rawat Ibu Lumpuh

Peringatan Hari Otonomi Daerah Nasional, Jaya Negara Menerima Dua Penghargaan
Dok. Istimewa

Gelar Konsolidasi, Megawati Minta Kader PDIP Disiplin, Jujur dan Turun ke Rakyat

Megawati Soekarnoputri menyampaikan sejumlah kualifikasi sikap serta tindakan yang harus diperkuat oleh para kader partai, khususnya yang akan maju di pilkada serentak.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024