Ketua DPR: Pemerintah Jangan Diam Soal NII

Marzuki Alie (Demokrat)
Sumber :
  • Antara/ Fanny Octavianus

VIVAnews - Ketua DPR, Marzuki Alie, mengaku resah dengan perkembangan kasus NII. Menurut Marzuki, NII termasuk organisasi sesat karena bertentangan dengan Pancasila.

"Selain bertentangan dengan Pancasila, NII juga bertentangan dengan nilai dan kaidah Islam," kata Marzuki di Gedung DPR RI, Senin, 9 Mei 2011.

Karena itu, pemerintah tidak boleh membiarkan kelompok tersebut. "Agar kelompok ini tidak berkembang liar menjadi bahaya laten bagi kelangsungan hidup bangsa dan negara," ujarnya.

Marzuki minta pemerintah bertindak tegas dengan membubarkan kelompok tersebut. Karena dikhawatirkan membahayakan kelangsungan hidup berbangsa dan bernegara.

"Kami khawatir NII telah masuk hampir di semua lini, seperti kampus, birokrasi dan menyusup partai politik. Gerakan NII harus segera ditindak tegas." tegasnya

Marzuki mengimbau, mulai dari orang tua, pendidik, tokoh masyarakat dan pemuka agama senantiasa memberi pemahaman yang tepat tentang Islam kaitannya dengan Pancasila dan NKRI. "Sehingga, generasi muda kita tidak mudah terpengaruh doktrin sesat yang dapat mengancam keutuhan NKRI," katanya. (umi)

Prediksi Semifinal Piala FA: Coventry City vs Manchester United
Politisi DPP PKB, Daniel Johan

DPP Berani Ungkap Indonesia sedang Dilanda Krisis Paling Berbahaya

Ketua DPP BERANI, Lorens Manuputty menyoroti tiga krisis yang terjadi di Indonesia saat pelantikan tersebut. Menurut dia, Indonesia saat ini sedang mengalami krisis yang

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024