Polri Raih Skor Tertinggi di Hasil Audit BPK

Persiapan Pemilu: Polisi di Bali
Sumber :
  • AP Photo/Firdia Lisnawati

VIVAnews - Markas Besar Kepolisian RI meraih nilai tertinggi untuk Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) yang dilakukan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Ketua BPK Hadi Purnomo pun memberikan penghargaan langsung kepada Kapolri di Mabes Polri. "Tahun 2010 tetap mempertahankan wajar tanpa pengecualian dengan paragraf penjelasan," kata Ketua BPK, Hadi Purnomo, di Mabes Polri, Selasa, 14 Juni 2011.

Menurut dia, opini BPK ini sama dengan pada tahun 2009. Sebelumnya, pada tahun 2008 laporan keuangan polri dinilai disclaimer atau tidak diberikan opini.

Namun demikian, kata Hadi, masih ada beberapa catatan BPK yang perlu dibenahi Mabes Polri. "Sedikit masalah pencatatan soal penerimaan negara bukan pajak tapi itu bukan material," ucapnya.

Hadi mengatakan, berdasarkan pemeriksaan BPK, Polri sementara meraih posisi tertinggi ."Ada yang sama, tapi untuk kementerian yang besar-besar Polri termasuk tinggi," kata dia.

BPK menilai tata kelola keuangan Polri sudah sesuai dengan standar akutansi pemerintah. "Sistem pengendalian internal sudah memenuhi," ucapnya

Kapolri Jendral Timur Pradopo mengatakan penilaian BPK tersebut menegaskan kembali komitmen Polri untuk meningkatkan tata kelola pemerintahan yang baik di lembaganya. "Penilaian ini menjadi tugas selanjutnya terutama dalam pengelolaan keuangan," kata dia. (kd)

Elite PAN soal PKB-Nasdem Gabung Prabowo: Ini Masih Perubahan atau Keberlanjutan? 
Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali

Nasib 2 Debt Collector Ambil Paksa Mobil Polisi, Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional

Berita tentang nasib dua debt collector yang hendak mengambil paksa mobil Aiptu Fandri di parkiran salah satu pusat perbelanjaan di Kota Palembang jadi yang terpopuler.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024