Anas: Biarkan Hukum Buktikan Andi Nurpati

Anas Urbaningrum
Sumber :
  • VIVAnews/Adri Irianto

VIVAnews - Ketua Divisi Komunikasi Politik Partai Demokrat Andi Nurpati pertamakalinya diperiksa sebagai saksi kasus dugaan pemalsuan surat Mahkamah Konstitusi. Bagi Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum, pemanggilan Andi Nurpati diserahkan kepada proses hukum.

"Begini, kami menghormati proses hukum. Kami percaya pada proses hukum," kata Anas Urbaningrum usai menggelar keterangan pers Tunas Garuda di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Jumat 15 Juli 2011.

Menurut Anas, dalam kasus ini biarkan proses hukum yang bicara. Tidak perlu mengomentari tentang proses hukum yang sedang berjalan dan ditangani kepolisian.

"Biarkan proses hukum yang membuktikan nanti apakah ada kesalahan atau tidak," kata Anas. Maka itu, Anas mengimbau agar publik menghormati proses penyelidikan yang tengah dilakukan polisi.

"Jadi, kita harus sabar untuk mempercayai dan mengikuti proses hukum yang berlangsung," kata Anas.

Badan Reserse dan Kriminal Mabes Polri akan memanggil Andi Nurpati, yang juga mantan anggota Komisi Pemilihan Umum. "Ya, (Andi Nurpati) akan diperiksa hari Jumat," kata Wakil Kepala Bareskrim Mabes Polri, Inspektur Jenderal Mathius Salempang di Mabes Polri, Jakarta, kemarin, 14 Juli 2011.

Menurut Mathius, Andi Nurpati diperiksa sebagai pengembangan proses penyidikan. Selain Andi Nurpati, Polri juga akan memanggil bekas Hakim Konstitusi Arsyad Sanusi. (umi)

Meninggalnya Babe Cabita Ternyata Bikin Para Sahabat Iri, Kok Bisa?
Drama Crash

Drama Korea Crash Akan Tayang Perdana di Disney+ Hotstar pada 13 Mei 2024

Sebuah gebrakan baru dalam dunia hiburan akan segera hadir dengan kehadiran drama Korea yang menarik perhatian berjudul Crash. Drama ini akan tayang perdana pada 13 Mei.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024