Demokrat: Lacak Sambungan Telepon Nazaruddin

Muhammad Nazaruddin di Situs Interpol Internasional
Sumber :
  • Situs Interpol Internasional

VIVAnews – Wasekjen Demokrat, Ramadhan Pohan, meminta kepolisian dan KPK bergerak cepat melacak keberadaan Muhammad Nazaruddin, mantan Bendahara Umum Demokrat yang kini menjadi buronan. Ramadhan menyatakan, aparat penegak hukum dapat melacak sambungan telepon Nazaruddin saat ia diwawancarai oleh televisi swasta, Selasa 19 Juli 2011 kemarin.

“Polisi bisa melakukan pelacakan terhadap telepon Nazaruddin. Masak polisi dan KPK kalah canggih dari Nazaruddin. Padahal Nazaruddin bolak-balik mempertontonkan kelemahan KPK dan polisi di hadapan publik,” kata Ramadhan saat berbincang dengan VIVAnews, Rabu, 20 Juli 2011. Ia menambahkan, penegak hukum harus pro-aktif dalam menelusuri jejak Nazaruddin, tidak semata bergantung pada informasi masyarakat atau Interpol.

Anggota Komisi I DPR itu menekankan, dirinya tidak menyalahkan KPK maupun kepolisian. “Saya hanya minta polisi dan KPK responsif untuk menemukan Nazaruddin, menangkapnya, dan menyeretnya kembali ke tanah air,” tegas Ramadhan. Berbagai lontaran pernyataan Nazaruddin selama ini kepada media, kata dia, sudah cukup membingungkan publik.

Ramadhan menekankan, sudah saatnya Nazaruddin membuktikan apa yang diucapkannya di hadapan KPK. “Percuma saja Nazaruddin bicara jika hanya disampaikan kepada media. Ujungnya hanya jadi konsumsi berita, tidak berguna bagi penegakan hukum. Jadi dia harus memberi pernyataan di depan KPK supaya ucapannya itu bisa diberkaskan,” ujarnya.

Sebelumnya, Mabes Polri mengaku sudah mendeteksi keberadaan Nazaruddin. “Sudah terdeteksi, tapi tidak bisa disampaikan ke publik demi kepentingan penyidikan,” kata Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Anton Bahrul Alam, Selasa, 19 Juli kemarin. Ia menegaskan, polisi serius mengejar Nazaruddin. “Tim sedang bergerak. Tunggu saja,” kata dia.

Kemarin, untuk pertama kalinya Nazaruddin melakukan wawancara via telepon dengan stasiun televisi. Dalam wawancara itu, ia kembali menyerang rekan-rekannya di Demokrat, terutama Anas Urbaningrum, dan KPK. ICW menyatakan, KPK sebaiknya tidak diam saja menghadapi tudingan Nazaruddin, meskipun pernyataan Nazaruddin meragukan dan tidak memiliki bukti. (eh)

Pengadilan Tinggi Dominika Batalkan Larangan Hubungan Sesama Jenis
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong

Media Korea Selatan Soroti Sepak Terjang Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-23

 Pertemuan antara Timnas Indonesia U-23 dengan Timnas Korea Selatan U-23 di perempat final Piala Asia U 23 menjadi sorotan.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024