Jelang Arus Mudik

SBY Perintahkan Perbaikan Infrastruktur Jalan

Presiden SBY
Sumber :
  • AP/KYODO NEWS/MINORU IWASAKI-POOL

VIVAnews - Menjelang arus mudik 2011, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta infrasruktur transportasi termasuk sarana angkut selama mudik terpenuhi. Jika ada masalah transportasi, SBY juga meminta agar diselesaikan secepatnya.

"Kalau kita tahu ada ruas jalanan rusak, harus segera diperbaiki. Jangan menunggu dua minggu menjelang lebaran" kata SBY, di Kantor Presiden, Kamis 21 Juli 2011.

Termasuk yang diperbaiki, ujar SBY, adalah penyebarangan di jalur Merak-Bakauheni. Dia mengatakan solusi penyebarangan harus dicari mulai dari sekarang, jangan nantinya malah bingung ketika hari H.

Selain soal transportasi, SBY kembali meminta ketersediaan pangan yang cukup selama puasa sampai Idul Fitri. "Ketersediaan, distribusi, terjangkaunya harga sambil tentu melindungi para petani," kata dia.

SBY juga mengatakan, saat ini harus kembali melakukan efisensi energi utamanya listrik dan BBM. Hal ini, ujarnya, imbas dari harga minyak mentah (crude oil) yang tinggi dan belum ada tanda-tanda menurun. Hal ini juga berimbas pada APBN.

"Hasilnya konkret nyata. Saya sudah keluarkan perintah beberapa hari lalu. Jajaran pemerintah, lembaga negara, untuk menghemat listrik dan BBM," ujarnya

SBY menyadari setiap menjelang puasa dan lebaran selalu menghadapi persoalan sama. "Tetapi kita harus meletakannya sebagai sebuah tugas atau keamanan operasi yang dilaksanakan sebaik-baiknya," ujarnya.

Geger Penemuan Fosil Ular Lebihi Ukuran T-rex, Begini Bentuknya
Ilustrasi kiamat.

Terkuak 5 Kejadian yang Terjadi di Dunia Dikaitkan Ketakutan soal Kiamat

 Kiamat merupakan peristiwa hancurnya kehidupan alam semesta. Kiamat adalah sesuatu yang diyakini dan disepakati oleh ilmu pengetahuan maupun agama. Tak ada satupun tahu

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024