Peran Umar Patek Dominan Dalam Aksi Teror

Anton Bachrul Alam melihatkan foto terbaru Umar Patek
Sumber :
  • Antara/ Idris

VIVAnews - Polisi menilai peran Umar Patek dalam aksi tindak pidana terorisme selama satu dekade cukup dominan dan berpengaruh. Patek yang dikenal ahli merakit bom dan menembak jitu merupakan otak dari sejumlah peristiwa pengeboman di Indonesia.

"Dalam satu dekade ini, Umar Patek memiliki peranan besar dalam tindakan teror sejak tahun 2000. Saat ini telah terkumpul 11 laporan polisi terkait aksi teror yang melibatkan Umar Patek," ujar Kepala Bagian Penerangan Penum Polri Komisaris Besar Boy Rafli Amar dalam jumpa pers di Mabes Polri, Jakarta, Minggu, 21 Agustus 2011.

Boy mengatakan, sejak tahun 2000, telah terjadi serangkaian teror bom pada Hari Raya Natal dan Tahun Baru. Beberapa peristiwa di antaranya terjadi di Gereja Anglikan di Jakarta Pusat, Gereja di Matraman, Jakarta Timur, Gereja Halim Perdanakusuma, Gereja Santo Yoseph, dan puncaknya pada peristiwa Bom Bali I.

"Umar Patek terlibat dalam kegiatan pelatihan militer dengan menggunakan senjata api di Aceh, dan juga upaya memasukan senjata api dari luar negeri ke Indonesia," terangnya. Melihat peranan yang begitu dominan ini, maka Polri akan menelusuri lebih dalam terkait jaringan terorisme di bawah Umar Patek.

"Dengan pemeriksaan yang bersangkutan, kami berharap dapat membongkar lebih jauh. Karena dalam pelarian ini dia sempat juga bergabung dengan kelompok separatis di Pakistan," kata dia.

Umar Patek tiba di Indonesia sejak Kamis, 11 Agustus 2011. Dia langsung ditahan di Rutan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, setelah tertangkap di Pakistan. (sj)



Terpopuler: Bagian Tubuh Ini Bisa Prediksi Ukuran Penis, hingga Faktor Risiko Kanker Serviks
Shin Tae-yong, Pelatih Timnas Indonesia

Momen STY Dilempar Telur Kembali Viral Jelang Indonesia vs Korsel, Warganet: Buktikan Coach

Momen Shin Tae-yong (STY) dilempar telur kembali viral dan ramai diungkit warganet jelang pertandingan Timnas Indonesia vs Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024