Wanita Lumpuh Ciptakan Batik Khas Tuban

Misri, Pembatik Motif Tuban
Sumber :
  • VIVAnews/Pambudi Eko Cahyono

VIVAnews - Di tengah kekurangannya, seorang wanita lumpuh di Tuban, Jawa Timur, Misri, berkarya menciptakan batik gedok. Karya batiknya kini membuat dia dikenal luas sebagai pembuat batik tulis khas Tuban tersebut. 

Misri, perempuan berumur 35 tahun asal Dusun Simbatan, Desa Njarorejo, Tuban ini membuat batik di rumahnya yang kecil dan hanya bertembok anyaman bambu. Di rumahnya, dia hanya ditemani ayahnya, Tasman, yang kini telah berusia 80 tahun.

Wanita yang hanya mampu berjalan merangkak ini berkarya membuat batik gedok sejak berusia 15 tahun. Dia pun tidak pernah mengenyam dunia pendidikan formal. Namun, dengan lincahnya ia mampu memainkan canting, alat membatik, yang berisikan nilam dan dicoretkan pada kain putih yang akan dibentuk batik gedok dengan berbagai motif.

Batik gedok Misri dijual dengan harga relatih murah. Untuk setiap batik pesanan dia hanya mematok harga Rp250 ribu. Misri juga tidak memasang harga lebih mahal jika batiknya sudah dijahit menjadi sebuah baju. ”Ya, saya jual segitu,” katanya.

Berkat ketekunan dan keahliannya, batik buatan Misri banyak diminati orang. Hampir setiap hari, rumahnya didatangi pemesan. "Banyak, Mas, yang pesan di sini,” ujarnya.

Meski mendapat banyak pesanan, Misri harus harus berutang ke sana kemari untuk membeli bahan. Itu karena para pemesan biasanya baru membayar jika batik sudah selesai dibuat. "Terpaksa berutang dulu, Mas, bahannya. Setelah dibayar oleh orang yang pesan, baru mentup utang saya itu.” tambahnya. (kd)

Viral! Warung Kelontong di Spanyol Mirip di Indonesia, Netizen: Ini Mah Warung Madura


(Laporan: Pambudi Eko Cahyono|Tuban)

Hard Gumay

Ramal Sandra Dewi dan Harvey Moeis, Hard Gumay: Pokoknya Selesai

Terhadap perkembangan kasus korupsi tersebut, Hard Gumay memprediksi bahwa kisah Sandra Dewi dan Harvey Moeis akan selesai. Meskipun dia tidak menjelaskan secara rinci.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024