BMKG: Gempa Bali Tak Potensi Tsunami

Titik Gempa Bali 13 Oktober 2011
Sumber :
  • map.google.com

VIVAnews - Bali diguncang gempa berkekuatan 6,8 skala richter di kedalaman 10 kilometer. Meski guncangan gempa sangat kuat dan berada di kedalaman dangkal, gempa ini tidak berpotensi tsunami.

"Tidak berpotensi tsunami," tulis keterangan resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Kamis 13 Oktober 2011.

Pusat gempa diketahui berada pada koordinat 9.89 Lintang Selatan dan 114.53 Bujur Timur. Gempa diketahui berada pada jarak 143 kilometer arah Barat Daya, Nusa Dua, Bali.

Sebuah pura di Jalan Pertigaan Nusa Indah runbuh akibat gempa ini. Gempa juga dirasakan warga Lombok, Nusa Tenggara Barat. Gubernur beserta jajarannya yang tengah menggelar rapat Hari Pangan Dunia, langsung berhamburan ke luar gedung Pemerintahan Provinsi NTB.

Bahkan, Wakil Gubernur NTB juga panik akibat guncangan. Selain itu, sejumlah rumah warga rusak di bagian atap. Genting-genting rumah berjatuhan, sementara warga yang panik berlarian ke luar rumah. (umi)

Shin Tae-yong Tak Mau Dibohongi dan Jomplangnya Pemain Korea dengan Indonesia
Umuh Muchtar

Makna Lebaran Bagi Bos Persib Bandung

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar merayakan Hari Raya Idul Fitri dengan berkumpul bersama keluarga besarnya di kediamannya, Kiara Condong, Bandung

img_title
VIVA.co.id
12 April 2024