Bersepeda Bali-Jakarta Demi Bertemu SBY

Pengguna Sepeda
Sumber :

VIVAnews -- Sebanyak 17 murid dari Ray Yamuna School Bali, yang tergabung dalam klub sepeda Roda Emas, bersepeda menempuh jarak Denpasar-Jakarta.

Mereka memulai perjalannya dari depan rumah dinas Gubernur Bali, di Jalan Surapati,Denpasar. Ditargetkan sepuluh hari ke depan atau tanggal 27 Oktober 2011, mereka sampai di depan Istana Presiden.
Target mereka tak muluk-muluk, hanya ingin bertemu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Untuk menyampaikan niat mereka agar SBY ikut membudayakan bersepeda.

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Ditahan KPK, Begini Awal Mula Kasus Korupsinya

“Intinya, kami ingin menyampaikan bahwa Bali sudah memulai program Bali Clean and Green yang harus dibudayakan di seluruh Indonesia. Kalau kami sampai tanggal 27 Oktober 2011, keesokan harinya (tanggal 28 Oktober 2011) kami akan ikut upacara sumpah pemuda di Jakarta,” kata Wayan Suparmanto, siswa kelas IX Ray Yamuna School Bali kepda VIVAnews.com, Sabtu, 15 Oktober 2011.

Suparmanto mengaku dia dan teman-temannya sudah memiliki tekad bulat dan mempersiapkan diri dengan matang untuk menempuh perjalanan panjang ini. Ia pun optimis gowes sepeda Denpasar-Jakarta akan berjalan mulus. “Kami optimis bisa sampai Jakarta. Segala persiapan sudah matang, dan yang terpenting adalah semangat. Dengan itu (semangat) kita bisa melakukan segalanya,” ucap Suparmanto.

Sementara itu, Kepala Sekolah Ray Yamuna School Bali mengaku bangga dengan tekad bulat anak didiknya. Baginya, kegiatan ini untuk menumbuhkembangkan rasa cinta kepada tanah air. “Apalagi, generasi penerus ke depan butuh budi pekerti dan semangat. Kegiatan ini sangat positif dan aspiratif,” tuturnya.

Sekretariat Bersama Sepeda Denpasar (Samas) yang ikut mendampingi misi para siswa itu mengaku sangat mendukung rencana para siswa tersebut. Apalagi, Samas sendiri memiliki program bike to school yang ingin terus ditularkan di seantero Bali. “Nah, club sepeda Roda Emas ini tergabung dalam Samas dan sudah memulai salah satu program yang kami usung,” kata Sekretaris Samas, Endradatta.

“Samas sudah memproduksi film yang berjudul Bike to School. Kami sudah titipkan film tersebut kepada para siswa itu untuk dititipkan kepada Presiden,” tambah Endra.

Laporan: Bobby Andalan, Bali

Tukang Parkir Liar di Bekasi Serobot Lahan Warga, Ditegur Malah Ngamuk

Tukang Parkir Liar di Bekasi Serobot Lahan Warga, Ditegur Malah Ngamuk

Aksi tukang parkir liar menyerobot lahan milik warga di Jalan Belimbing Raya, Kelurahan Perwira, Kecamatan Bekasi Utara untuk disulap jadi lahan parkir viral di media sos

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024