Patrialis Tantang Wamenkumham Benahi Lapas

Satgas Mafia Hukum di tahanan mewah Artalyta
Sumber :
  • Antara/MI-Ramdani/Koz

VIVAnews - Mantan Menteri Hukum dan HAM Patrialis Akbar menantang Wakil Menkumham Denny Indrayana untuk melakukan pembenahan di Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen Pas).

"Sekarang anda (Denny) sudah masuk jadi wakil menteri, coba anda perbaiki," kata Patrialis Akbar dalam perbincangan dengan VIVAnews.com di Jakarta, baru-baru ini.

Menurut Patrialis, Denny yang saat itu menjabat sebagai Sekretaris Satgas Mafia Hukum (PMH) pernah meminta izin kepada dirinya untuk melakukan kunjungan ke rumah tahanan (Rutan) Pondok Bambu. "Saya nggak tahu ada apa. Katanya penting sekali," ujarnya.

Belakangan Patrialis tahu bahwa kedatangan Satgas PMH dalam rangka sidak sel mewah terpidana Artalyta Suryani atau yang akrab disapa Ayin, yang kemudian diblow up media massa.

"Makanya kemarin saya bilang sama Denny Indrayana, Andalah yang menghancurkan Kemenkumham ini, yang membuat nama kami selalu jelek," kata dia kepada Denny pada acara lepas sambut dengan Menkumham  dan Wakilnya di kantor Kemenkumham.

Terkait fasilitas mewah di sel Ayin, Patrialis mengatakan sel itu sudah ada sebelum dirinya menjabat menteri. Lagipula fasilitas mewah itu bukan berada dalam sel melainkan ruangan aula yang digunakan tempat bekerja pegawai rutan.

"Saksinya masih ada, Dirjen-nya Pak Untung sekarang sudah pensiun. Beliau mengatakan, enggak benar Pak, itu fitnahnya saja yang banyak.' Saya bilang minta pertanggungjawaban saudara Denny, Satgas PMH," terangnya.

Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) itu lalu mempertanyakan kinerja Satgas PMH yang menurutnya hanya mengurusi persoalan penjara.

"Apa kerjanya cuma penjara. Satgas PMH itu bukan di situ kerjanya. Adanya itu di pertambangan bagaimana minyak kita dieksplorasi kapal per kapal dipindahin. Di situ dong bergeraknya. Ini uang receh-recehan aja kok kalau pun ada itupun untuk kesejahteraan mereka, bukan untuk kaya," tambahnya.

Saat dihubungi, Jumat 21 Oktober 2011, Denny menolak berkomentar atas pernyataan Patrialis tersebut. yang dihubungi VIVAnews.com, Jumat 21 Oktober 2011, mengucapkan terima kasih atas saran dari Patrialis. "Saya meyakini itu adalah dorongan yang tulus dari beliau untuk saya dan Menteri Hukum dan HAM makin bekerja keras membenahi persoalan-persoalan nyata yang masih ada di lembaga pemasyarakatan," kata Denny. (umi)

Chandrika Chika Terjerat Kasus Narkoba, Terkena Kutukan Podcast Deddy Corbuzier?
Dr. BRA. Mooryati Soedibyo

Terpopuler: Beda Sikap Ria Ricis-Teuku Ryan Perlakukan Orang Tua, Mooryati Soedibyo Meninggal Dunia

Berikut deretan 4 rangkuman artikel terpopuler kanal Showbiz VIVA.co.id dalam Round Up sepanjang edisi Rabu 24 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024