8 Calon Pimpinan KPK Ikuti Uji Makalah di DPR

Test Calon Pimpinan KPK
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVAnews -- Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat menyeleksi delapan calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin 24 Oktober 2011. Delapan calon itu diminta menyusun makalah dengan tema yang telah disediakan.
 
"Mereka memilih tema yang terdapat dalam amplop tertutup," kata anggota Komisi III, Ahmad Yani kepada VIVAnews.com.

Ada lima pilihan judul yang diberikan kepada para calon. Tema-tema itu adalah optimalisasi pengawasan internal dalam menjamin independensi KPK, urgensi keberadaan penyidik independen dalam pengefektifan tugas dan fungsi KPK.

Tema lainnya adalah koordinasi dan supervisi sebagai sarana pengefektifan dan pengefisienan pemberantasan tindak pidana korupsi, strategi dan bidang prioriyas pemberantasan tindak pidana korupsi, dan hambatan dan tantangan pemberantasan tindak pidana korupsi pasca reformasi.

Menurut Yani, kedelapan calon itu diminta menyusun makalah dalam waktu satu hingga dua jam. Seleksi ini rencananya akan dimulai sekitar pukul 11.00 WIB. "Dengan uji makalah ini, kita ingin tahu konsep mereka tentang pemberantasan korupsi. Biar terlihat siapa yang punya konsep jelas dan tidak," kata dia.

Setelah uji membuat makalah, delapan calon ini akan menjalani uji kelayakan pada 21 November mendatang. "Nanti akan dipilih empat dari delapan calon," tutur Yani.

Delapan orang tersebut adalah:
1. Bambang Widjojanto
2. Yunus Hussein
3. Abdullah Hehamahua
4. Handoyo
5. Abraham
6, Zulkarnaen
7. Adnan Pandu Pradja
8. Ariyanto Sutadi

Terpopuler: Pengakuan Shin Tae-yong ke Ernando, Kata Pelatih Australia Usai Dihajar Timnas Indonesia
Ilustrasi perkelahian dan pengeroyokan.

Detik-detik Pelaku Dugaan Pelecehan Seksual Anak di Bawah Umur Diamuk Massa

Saat hendak diamankan, massa yang geram sempat menghakimi pelaku berulang kali hingga babak belur. Bahkan polisi sempat dibuat kewalahan dengan banyaknay massa.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024