Enam Nama Calon Anggota LPSK

Todung Mulya Lubis
Sumber :
  • ANTARA/Widodo S. Jusuf

VIVAnews - Panitia Seleksi menyerahkan daftar enam nama calon pengganti Ketut Sudiarsa dan Myra Diarsi sebagai anggota Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK). Enam calon itu selanjutnya akan dipilih dua orang untuk menggantikan dua anggota yang diberhentikan sebelumnya.

Ketua Pansel LPSK, Todung Mulya Lubis mengatakan para calon dinilai berdasarkan komitmen, integritas, pengetahuan, kemampuan bekerja sama, visi, misi, rencana aksi, dan kesanggupan mengembangkan LPSK ke depan, serta hal pendukung lain.

"Diharapkan anggota pengganti nantinya dapat bekerja sama dengan anggota LPSK saat ini dalam menghadapi kebutuhan yang semakin besar atas kehadiran LPSK," ujarnya di kantor LPSK, Jakarta, Senin, 7 November 2011.

Enam calon yang diajukan Pansel kepada Ketua LPSK berasal dari 40 calon yang melamar. Keputusan untuk meloloskan keenam calon tersebut adalah untuk memenuhi permintaan LPSK dengan mengacu pada Pasal 20 UU No 13 Tahun 2006 bahwa untuk penggantian dua orang dalam anggota LPSK perlu diusulkan tiga kali jumlah anggota pengganti.

"Satgas menyadari keenam calon yang terpilih tidak satu pun yang benar-benar ideal. Meski demikian, dari hasil penelusuran lapangan keenam calon tersebut tidak memiliki catatan integritas serius," ungkapnya.

Beberapa hal yang menyebabkan tidak diperolehnya calon-calon ideal karena sepinya minat publik pelamar terhadap LPSK, padahal pekerjaan melindungi whistle blower dan justice collaborators itu sangat penting dalam pemberantasan korupsi.

"Waktu kerja pansel yang terbatas sehingga menyebabkan sosialisasi dan waktu pendaftaran juga terbatas. Selain itu masa kerja anggota pengganti sangat singkat hanya 1,5 tahun," pungkasnya.

Berikut nama-nama enam calon yang terpilih itu:

1. Ade Paul Lukas
2. David Nixon
3. Edisius Riyadi Terre
4. Tasman Gultom
5. Lily Dorianty Purba
6. Ahmad Taufik (eh)

Mitsubishi Fuso Resmikan Diler 3S Baru di Morowali
VIVA Militer: Serah terima jabatan Komandan Yonif 305 Tengkorak Kostrad TNI

Akhirnya Letkol Danu Resmi Jadi Komandan Pasukan Tengkorak Kostrad TNI Gantikan Raja Aibon Kogila

Serah terima baru saja dilaksanakan di lapangan Sadelor.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024