Lagi, 2 Jasad Korban Banjir Padang Ditemukan

Banjir bandang di pesisir selatan Padang, Sumatera Barat
Sumber :
  • Mariadi/Warga Painan, Sumatera Barat

VIVAnews - Dua jasad korban banjir bandang di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, berhasil ditemukan tim penyelamat. "Hari ini tim SAR kembali menemukan dua jenazah, Rayos dan anaknya, Izil," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pessel Nasharyadi pada VIVAnews.com, Senin 7 November 2011.

Dengan ditemukannya dua jenazah tersebut, tim SAR telah menemukan empat jenazah dari total enam warga yang hilang ditelan banjir yang meluap Kamis dinihari pekan lalu. Keenam korban hilang telah dinyatakan meninggal oleh BPBD setempat.

Sebelumnya, tim penyelamat telah menemukan Kibit, 60 tahun dan Naisya, 8 tahun. Kibit, Rayos, dan Izil, dinyatakan hanyut bertiga saat banjir bandang datang. Ketiganya merupakan warga Kecamatan Linggo Sari Baganti.

Yang masih dinyatakan hilang hingga saat ini adalah Syntia, 22 tahun, dan Ismaidarnis, 32 tahun. Keduanya merupakan warga Pasir Putih, Kecamatan Lengayang.

Selain menewaskan enam orang, banjir juga menghanyutkan 170 rumah dan merusak ribuan rumah lainnya di 10 kecamatan di Kabupaten Pessel. Air bah juga merusak fasilitas umum seperti, sekolah, jembatan, rumah ibadah, serta memutuskan jalan lintas barat Sumatra yang menghubungkan Sumbar dengan Bengkulu. (Laporan: Eri Naldi, Padang | kd)

Medco Energi Resmi Divestasi Seluruh Sahamnya di Ophir Vietnam Block 12W B.V
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong

Pengakuan Erick Thohir dan PSSI soal Kinerja Shin Tae-yong

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengatakan pihaknya puas dengan kinerja Shin Tae-yong selama melatih Timnas Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024