Tersangka Suap Kemenakertrans Sidang Hari Ini

Rekonstruksi suap Kemenakertrans KPK
Sumber :
  • VIVAnews/Dedy

VIVAnews - Tiga tersangka kasus suap dana Percepatan Pembangunan Infrastruktur Daerah (PPID) di Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemenakertrans) akan disidangkan hari ini, Rabu 16 November 2011.

Kemenangan Prabowo-Gibran Diharap Jadi Peluang Kembangkan Ekonomi Berbasis Laut

Ketiga tersangka yakni Sesditjen Pembinaan Pembangunan Kawasan Transmigrasi (P2KT) I Nyoman Suisnaya, Kabag Perencanaan dan Evaluasi Dadong Irbarelawan dan Dharnawati dari pihak swasta.

Salah satu Kuasa hukum tersangka, Dhanardono membenarkan, bahwa kliennya Nyoman Suisnaya, akan menjalani sidang perdananya di Pengadilan tindak pidana korupsi. "Sidang hari jam 9 pagi," kata Dhanardono.

Menurut Dhanardono, kliennya siap menghadapi sidang dengan agenda pembacaan surat dakwaan. Namun saat disinggung apakah akan langsung mengajukan eksepsi (nota keberatan) dalam persidangan esok, Dhanardono mengaku belum memutuskannya.

"Untuk masalah eksepsi sedang kami bicarakan dengan tim. Kami lihat saja besok apakah mengajukan eksepsi atau tidak," ujarnya.

Kasus ini berawal tertangkap tangannya ketiga orang yang diduga melakukan serah terima uang terkait pencairan dana Percepatan Pembangunan Infrasturktur Daerah (PPID) bidang transmigrasi di 19 Kabupaten tahun 2011. Dengan total nilai Rp 500 miliar yang merupakan anggaran dari APBN-P tahun 2011.

KPK menangkap ketiganya pada Kamis malam 25 Agustus 2011 di tempat berbeda. Dharnawati ditangkap di daerah Otista, Jakarta Timur. I Nyoman Suisanaya ditangkap di gedung A lantai 2 Kemenakertrans, Kalibata, Jakarta Selatan. Sedangkan Dadong Irbarelawan tertangkap di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Serial The Perfect Strangers

3 Fakta Menarik Serial The Perfect Strangers, Maxime Bouttier dan Beby Tsabina Gemas Banget!

Sebelum menonton keseruan The Perfect Strangers yang tayang pada 26 April 2024 mendatang, ketahuilah sejumlah fakta menarik dari serial ini.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024