Benny: Tak Ada Dasar Meminta Kapolri Mundur

Sumber :
  • Antara/ Yudhi Mahatma

VIVAnews - Begitu marak kritik dari masyarakat terkait kinerja dan profesionalitas Kepolisian Republik Indonesia dalam menangani perkara.

Menurut Ketua Komisi III DPR RI, Benny K Harman, kritik masyarakat kepada Polri harus dipandang sebagai tantangan pimpinan Polri untuk terus memperbaiki diri.

"Itu tantangan. Kepolisian bekerja secara kelembagaan. Pimpinan Polri diharapkan menjadi penggerak utama sistem yang telah dibangun dalam tubuh kepolisian," ujar Benny di DPR RI, Jakarta, Senin 9 Januari 2012.

Walau begitu, Benny menegaskan, tidak sependapat dengan desakan beberapa pihak yang meminta Kapolri Jenderal Timur Pradopo untuk mengundurkan diri.

Menurut Benny, tidak ada alasan materiil untuk meminta Timur mundur dari jabatannya. "Meski pengangkatan beliau atas persetujuan Dewan, tapi tak bisa begitu saja DPR meminta Pak Timur untuk mundur," kata Benny.

Apalagi desakan tersebut dikaitkan dengan kasus Mesuji atau Bima yang terkuak akhir-akhir ini. Menurutnya, baik kasus Mesuji maupun kasus Bima sebenarnya merupakan warisan permasalahan dari masa lalu. "Itu semua kan limbah masa lampau," kata Benny. (adi)

Viral Obrolan Lawas Billy Syahputra dengan Chandrika Chika, Ibunya Singgung Soal Narkoba
Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Gibran, Nusron Wahid.

Golkar Terbuka Jika Jokowi-Gibran Mau Gabung: Amin, Kami Anggap Doa

Politikus Partai Golkar, Nusron Wahid mengaminkan jika Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming Raka bergabung ke Partai Golkar.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024