Suara Merdeka dan VIVAnews Jalin Kerjasama

Kerjasama VIVAnews dan Suara Merdeka
Sumber :
  • VIVAnews/ Nezar Patria

VIVAnews - Ketatnya persaingan menuntut perusahaan media massa memperluas jaringan. Alasan itu yang membuat kelompok media terbesar di Jawa Tengah, Suara Merdeka Group, menjalin kerjasama dengan VIVAnews.

"Kita tidak mungkin mengalahkan tren ke arah digital. Suara Merdeka butuh bekerjasama untuk lebih updated," ujar Chief Executive Officer Suara Merdeka, Kukrit Suryo Wicaksono saat menandatangani perjanjian kerjasama di kantor redaksi VIVAnews diĀ Jakarta, Rabu 22 Februari 2012.

Menurut dia, perkembangan media cetak, terutama media regional, belakangan ini cenderung stagnan. Sementara itu, media digital berkembang dengan sangat pesat, sehingga kerjasama ini menjadi terobosan yang saling menguntungkan bagi kedua belah pihak.

"Suara Merdeka akan mendapatkan informasi yang lebih updated dan VIVAnews tentunya akan mendapatkan konten-konten berkualitas seputar Jawa Tengah dari kami," ujar dia.

Cucu pendiri Suara Merdeka ini mengatakan, akan ada banyak manfaat yang diperoleh kedua belah pihak dalam kerjasama ini. Sebab, jumlah penduduk Jateng yang mencapai 36 juta jiwa merupakan pangsa pasar yang potensial. "Ada pepatah, kalau tidak mampu bertempur sendiri ya bergabunglah," ujar dia, berkelakar.

Suara Merdeka, kata pria berusia 38 tahun ini, memilih VIVAnews sebagai partner bukan tanpa alasan. Pihaknya menilai VIVAnews merupakan media onlineĀ yang memiliki pertumbuhan paling pesat di usianya yang baru tiga tahun. "Oleh sebab itu kami melakukan kerjasama. Nantinya kita akan juga bekerjasama di bidang-bidang lain yang bermanfaat untuk kedua belah pihak," katanya.

Suara Merdeka, harian yang telah berusia 62 tahun ini, tengah berusaha untuk lebih mendekatkan diri dengan para pembacanya. Untuk itu, Suara Merdeka tengah meluaskan jangkauan mereka dengan menerbitkan delapan koran di berbagai karesidenan dan daerah di Jateng. "Untuk lebih mendekatkan diri dengan pembaca, nantinya nanti akan akmi buat koran-koran di setiap daerah di Jateng," katanya. (umi)

5 Fakta Mengerikan Jelang Duel Korea Selatan vs Timnas Indonesia di Piala Asia U-23
Telingaan Aruu khas Suku Dayak

4 Kebiasaan Unik Suku Dayak, Dari Telingaan Aruu hingga Panggil Arwah Leluhur

Suku Dayak, salah satu suku asli Kalimantan, menyimpan kekayaan budaya yang menarik untuk ditelusuri. Bukan hanya Tak hanya tarian hudoq dan kancet papatai yang terkenal.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024