Pasca Rusuh, Wamena Masih Mencekam

Bandara Wamena, Papua, terbakar
Sumber :
  • VIVAnews/Banjir Ambarita

VIVAnews - Kota Wamena masih mencekam pasca kerusuhan yang terjadi, Rabu 22 Februari sekitar pukul 16.00 WIT di Pasar Sinakma Kabupaten Jayawijaya Papua. Warga memilih menghentikan aktivitasnya dan tinggal di dalam rumah.

Warga Wamena ketakutan saat terjadi kerusuhan di Pasar Sinakma. Sejumlah toko memilih tutup menghindari kemungkinan mereka menjadi sasaran amuk massa.

Dalam kerusuhan massal itu, menurut Danrem 172 PWJ Kolonel Inf. Ibnu Tri Widodo, satu anggota TNI tewas dibacok massa saat hendak melerai bentrok. Menurut data lapangan, anggota TNI yang tewas atas nama Serma Bambang adalah ajudan Wakil Bupati John Banua.

Suku Bunga BI Naik, Apindo Ungkap 3 Tantangan Ini Hantui Pengusaha

Ia tewas akibat dibacok saat melarikan diri hendak naik ke mobil Wakil Bupati.  Saat itu, Wakil Bupati juga sudah terkena panah di bagian paha. Sedangkan Bupati Jayawijaya, John Wetipo, yang juga turun ke lokasi untuk menenangkan massa, sama sekali tidak diganggu.

Dalam kerusuhan itu, tiga warga juga dikabarkan mengalami luka serius dan saat ini sedang dirawat di Rumah Sakit Wamena. Rusuh terjadi diduga akibat masalah sepele, seorang warga yang ditengarai dalam kondisi dipengaruhi minuman keras, tidak bersedia membayar ojek. Ia lantas dipukuli.

Tak terima, penumpang ojek itu pulang ke kampungnya dan memanggil ratusan warganya untuk melakukan penyerangan ke sekitar Pasar Sinakma, yang diduga tempat mangkal tukang ojek yang melakukan pemukulan. Saling serang dengan alat parang dan panah pun terjadi.

Korban tewas adalah Serma Bambang, sedangkan yang mengalami luka-luka Serda Andi dan Sertu Yoga. Tiga Mobil Polisi dan satu motor hancur dirusak massa. Senjata milik Sertu Bambang juga hilang saat itu.

Kapolda Papua, Irjen Pol. BL. Tobing, saat ditemui pada acara Kodam 17 Cenderawasih, enggan memberikan komentar kepada wartawan. Ia berlalu meninggalkan para pewarta.

Sementara itu, Wakapolda Papua, Brigjen Pol. Paulus Waterpauw, mengarahkan wartawan untuk mengkonfirmasi kejadian tersebut ke Kapolda. "Saya masih berkoordinasi dengan Kapolres Jayawijaya," ujarnya.

PKS Bakal Sambangi Markas PKB Malam Ini, Bahas Apa?
Chandrika Chika.

Gak Percaya Anaknya Biasa Pakai Narkoba, Ibunda Chandrika Chika: Saya Tau Anak Saya Seperti Apa

Poppy Putry, ibu Selebgram Chandrika Chika mengungkap kondisi putrinya saat ini sedang down usai ditangkap dan ditetapkan sebagai tersangka kasus penyalahgunaan narkoba.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024