VIDEO: Rekonstruksi Pembunuh Berantai Nganjuk

Periksa kejiwaan pembunuh berantai, Mujiyanto
Sumber :
  • ANTARA/Arief Priyono

VIVAnews - Kepolisian Resor Nganjuk, Jawa Timur, menggelar rekontruksi kasus pembunuhan berantai yang dilakukan Mujianto. Kegiatan ini dilakukan untuk melengkapi laporan penyidikan atas korban Ahyani, asal Situbondo, Jawa Timur.

Ada 20 adegan yang dilakukan Mujianto dalam rekontruksi pembunuhan yang dilakukan 3 Februari 2012 lalu. Disamping rasa cemburu, pembunuhan itu juga terkait masalah utang piutang.

Salah satu adegan yang direka ulang adalah saat Mujianto pertama kali bertemu dengan Ahyani di pinggiran jalan di Kota Nganjuk. Meski dilakukan dengan pengawalan banyak petugas, tapi Mujianto tidak diborgol.

Rekontruksi juga dilakukan di Desa Getas, Kecamatan Tanjung Anom, Nganjuk, Jawa Timur, tempat Mujianto membuang mayat Ahyani setelah diracun.

Korban gay asal Nganjuk itu menjadi 16 orang, setelah polisi menemukan jenazah Muji Subekti, seorang wiraswasta (59 tahun), yang tinggal di kawasan Kediri, Jawa Timur. Dengan penemuan itu, korban meninggal menjadi lima orang, sementara 11 orang masih hidup.
 
Mujianto, tidak pernah menyesali perbuatannya. Bahkan, pria 24 tahun itu tidak merasa bersalah telah membantai nyawa orang lain, karena dianggap perbuatan itu bukanlah hal yang luar biasa. Liat video rekontruksi di sini.

Sopir Truk Penyebab Kecelakaan di GT Halim Terancam 4 Tahun Bui

Kronologi kejadian liat tautan ini. (umi)

Tarisland

Tarisland Superstars: Kemegahan dan Antisipasi di Puncaknya

Kini, official Tarisland semakin meningkatkan kegembiraannya dengan diumumkannya event Tarisland Superstar, sebuah langkah yang telah menciptakan kehebohan pada komunitas

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024