Izin Minimarket DW Diurus Ibu Muda

Minimarket milik DW
Sumber :
  • VIVAnews/ Siti Ruqoyah

VIVAnews - Mantan pegawai Direktorat Jenderal Pajak, Dhana Widyatmika (DW), telah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi karena memiliki rekening mencurigakan. Selain ditetapkan sebagai tersangka, dia juga akan dinonaktifkan dari jabatannya.

Dhana diketahui memiliki bisnis showroom mobil dan juga minimarket. Tidak jauh dari kediamannya, di Cipinang Melayu, Jakarta Timur, ada sebuah minimarket yang dahulu bernama Betamart. Minimarket tersebut milik Dhana sejak empat tahun lalu.

"Setahu saya iya, minimarket ini milik Pak Dhana. Dulu ada nama minimarket-nya sekarang saja tidak ada," kata salah satu tetangga yang rumahnya tidak jauh dari minimarket tersebut, Minggu 26 Februari 2012.

Hal serupa juga dibenarkan oleh Ketua RT 005 Nur Rachman, meski tidak menjelaskan secara detail tentang nama pemilik minimarket tersebut.

Walaupun minimarket-nya tidak jauh dari rumah Dhana, tetapi untuk kawasan administrasinya sudah berbeda kepengurusan, yakni beda RT.

Nur Rachman menjelaskan, saat empat bulan lalu, ada seorang ibu-ibu muda datang ke rumahnya untuk meminta tanda tangan surat izin domisili yang saat ini digunakan untuk usaha minimarket tersebut.

Dia sempat menolak memberikan tanda tangan, sebab pemilik minimarket tersebut bukan warga binaannya. Tetapi, setelah berkonsultasi dengan ketua RW, akhirnya diperbolehkan mengingat rumah dan minimarket tersebut letaknya tidak berjauhan.

"Ibu muda itu menyatakan tinggal di dekat minimarket tersebut. Tetapi apakah ibu muda yang dimaksud merupakan DA (istri Dhana), saya lupa karena tidak menyimpan lembar izin tersebut. Yang saya simpan hanya foto kopi KTP dan Kartu Keluarga warga RT 05 saja," tutur Nur Rachman.

Kedatangan ibu muda itu, kata Nur Rachman, ditengarai karena adanya kebijakan Pemprov DKI yang akan membatasi minimarket. "Mungkin karena hal itulah ibu muda tersebut mengurus perizinan minimarket-nya," katanya.

Tak hanya keuntungan dari penjualan produk, DW pun menangguk pendapatan dari penyewaan lahan di sekeliling minimarket. Mereka yang ingin berdagang di sekitar minimarket harus membayar uang sewa sebesar Rp250 ribu.

"Saya kalau sebulan bayar uang sewa ke Pak DW Rp250 ribu," kata seorang pedagang yang menyewa sebagian lahan di tepi minimarket.

Wandi, salah seorang pengurus masjid di depan rumah DW membenarkan kepemilikan minimarket tersebut. "Beta Mart itu punya Pak DW, tapi disewakan atas nama adiknya," kata Wandi. (art)

Vokasi Industri Kemenperin Buka Pendaftaran Sampai 31 Mei
Chandrika Chika

Viral Obrolan Lawas Billy Syahputra dengan Chandrika Chika, Ibunya Singgung Soal Narkoba

Saat itu ibunda Chandrika Chika berharap putrinya bisa lebih selektif dalam memilih teman pergaulan. Sebab berdasarkan penuturan Chika, dia ingin masuk ke semua pergaulan

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024