Presiden SBY Akan Melawat ke Swedia dan Amerika Serikat

Presiden SBY menggunakan batik Pring Sedapur
Sumber :
  • http://opowi.net
VIVAnews - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan melakukan kunjungan kenegaraan ke Swedia dan Amerika Serikat pada 27 Mei - 2 Juni 2013. Hal ini disampaikan Teuku Faizasyah, Staf Khusus Presiden Bidang Hubungan Internasional, dalam keterangan persnya.
Suara PKS Naik di 3 Provinsi Ini, Sohibul Iman: Jaga Mesin Partai untuk Menangkan Pilkada

Kunjungan kenegaraan ke Swedia dilakukan atas undangan Raja Carl XIV Gustav. Sedangkan kunjungan kerja ke AS adalah untuk menghadiri pertemuan kelima High-Level Panel of Eminent Persons on the Post-2015 Development Agenda dan menyampaikan laporan akhir Panel ke Sekretaris Jenderal PBB.
Dasco: Gerindra Rekomendasikan Ridwan Kamil ke Pilgub Jakarta
 
"Rangkaian lawatan ini akan diawali dengan kunjungan kenegaraan ke Stockholm, Swedia pada tanggal 27-29 Mei 2013," kata Faiz.
Jebakan Shin Tae-yong ke Timnas Irak Berhasil

Selama di Swedia, Presiden RI dijadwalkan akan melakukan kunjungan kehormatan kepada Raja Swedia, Y.M. Carl XVI Gustaf, melakukan pertemuan bilateral dengan PM Swedia, Y.M. Fredrik Reinfeldt dan Ketua Parlemen Swedia, Y.M. Per Westerberg. 

Dalam rangkaian pertemuan tersebut, akan dibahas isu-isu yang menjadi kepentingan kedua negara, utamanya di bidang ekonomi, lingkungan hidup dan perubahan iklim, pendidikan, kesehatan, infrastruktur, riset, dan teknologi. Sejumlah Nota Kesepahaman, antara lain di bidang ilmu pengetahuan, teknologi dan inovasi, dan kesehatan akan ditandatangani.

"Presiden RI juga dijadwalkan akan menerima sejumlah CEO perusahaan terkemuka Swedia, antara lain CEO Business Sweden, CEO IKEA, dan pemimpin perusahaan Investor AB," katanya.

Melalui pertemuan tersebut diharapkan para pelaku bisnis utama Swedia akan semakin diyakinkan atas potensi investasi di Indonesia.
Hasto penuhi panggilan polda metro jaya

Hasto Kristiyanto: Saya Tidak Kenal dengan Pelapor

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengaku tidak mengenal sama sekali dengan pelapor

img_title
VIVA.co.id
4 Juni 2024