Menteri Andi Lepas Jenazah Ismail Saleh

VIVAnews - Mantan Menteri Kehakiman almarhum Ismail Saleh akan dimakamkan di Cirebon, Jawa Barat. Menteri Hukum dan HAM Andi Mattalatta akan menjadi inspektur upacara pelepasan jenazah di rumah duka.

"Saya akan melepas jasad beliau di rumah duka di Kemang, Jakarta Selatan," tegas Andi Mattalatta dalam perbincangannya dengan Wens Manggut dari VIVAnews melalui telepon di Jakarta, Rabu, 22 Oktober 2008.

Jenazah tokoh kelahiran Pati, Jawa Tengah ini akan disemayamkan di Jalan Mushola No1 Kemang Selatan sebelum dimakamkan di pemakaman keluarga Gunung Jati, Cirebon. Pemakaman mantan Jaksa Agung ini akan digelar secara militer, karena beliau adalah mantan anggota Angkatan Darat.

Ismail Saleh meninggal dunia sekitar Selasa 21 Oktober 2008 pukul 22.30 WIB, di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo. Almarhum meninggal karena penyakit tumor otak yang telah menjalar bertahun-tahun.

Kubu Anies dan Ganjar Ingin Hadirkan Menteri jadi Saksi di MK, Airlangga Hartarto Beri Jawaban
Nagita Slavina

Respons Nagita Slavina Saat Tyas Mirasih Ingin Jual Tas demi Biaya Pengobatan

Tyas Mirasih saat itu ingin menjual tas miliknya kepada Nagita dan Raffi untuk membantu biaya pengobatan sang ibunda.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024