Menag Bantah Resmikan Baha'i Sebagai Agama Baru

Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVAnews - Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin, menyatakan pemerintah belum mengarah untuk meremikan atau melegalisasi agama Baha'i yang selama ini santer dibicarakan di tanah air. Dia memastikan, sampai saat ini agama yang diakui di Indonesia masih ada enam.

Hanya saja kata Lukman, agama Baha'i itu sudah perdaftar dalam Undang-undang 1 PNPS tahun 1965. Dalam undang-undang itu dinyatakan Baha'i dinyatakan ada dalam penjelasannya. Tapi itu di luar yang enam agama, yakni Islam, Katolik, Kristen, Hindu, Budha, Konghucu

"Jadi Baha'i bukan agama baru. Dari dulu kan ada Taoisme, ada Baha'i. Jadi di situ dijelaskan dalam UU 1 PNPS itu adalah agama di luar agama yang 6 enam itu," kata Lukman di kantor Kementerian Agama, Minggu, 24 Juli 2014.

Terpopuler: Bukti Kencan Kim Soo Hyun-Kim Ji Won, Teuku Ryan Dibawa Berobat dan Ruqyah

Lukman membantah Kemenag telah meresmikan agama Baha'i sebagai agama baru di Indonesia. Dia menegaskan agama Baha'i hanya pendaftar dan ada di dalam undang-undang.

"Jadi tidak benar atau miss leading yang mengatakan bahwa menteri agama meresmikan agama yang baru atau menyatakan mengakui agama yang baru. Tidak ada kata-kata meresmikan dan tidak ada kata-kata mengakui," ucapnya.

Menurut Lukman, munculnya pendapat bahwa Kemenag mengakui agama baru itu diawali saat Menteri Dalam Negeri bertanya kepada menteri agama bahwa agama Baha'I itu benar-benar ada atau tidak.

Dalam konteks ini lanjut dia, Mendagri ingin menjalankan fungsi untuk pelayanan administrasi kependudukan kepada masyarakat. Karena dalam Kartu Tanda Penduduk ada kolom agama, sehingga Kemendagri harus memastikan bahwa agama Baha'I itu bisa dicantumkan atau tidak.

Kisah Inspiratif dari UTBK Unesa: Peserta Berinfus dan Pakai Selang Demi Menggapai Cita-cita

"Saya hanya menyarakan adanya bunyi undang-undang itu terkait dengan pertanyaan pak mendagri yang dalam menjalankan fungsi untuk menjalankan memberikan pelayanan administrasi kependudukan yang dia bertanya kepada menteri agama apakah Baha'i benar-benar suatu agama lalu saya menjawab dengan penjelasan seperti tadi itu," paparnya. (adi)

Indonesia U-23 vs Irak U-23

Cek Fakta: Alex Ferguson Komentari Kekalahan Timnas Indonesia dari Irak di Piala Asia U-23

Beredar di media sosial video bernarasi, mantan pelatih Manchester United, Alex Ferguson turut mengomentari kekalahan Timnas Indonesia dari Irak di Piala Asia U23.

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024