Jokowi Imam Salat di Pesantren Hasyim Muzadi

Jokowi imam salat
Sumber :
  • VIVAnews/Zahrul Darmawan

VIVAnews - Usai bertemu sejumlah kiai Nahdatul Ulama (NU) di Pondok Pesantren Al-Hikam, Depok, presiden terpilih Joko Widodo menjadi imam salat untuk sejumlah kiai.

Soal Wacana Pembentukan Presidential Club, PKS Ingatkan Sudah Ada Wantimpres

Pantauan VIVAnews, Sabtu 30 Agustus 2014, saat melaksanakan salat yang diikuti puluhan kiai, termasuk petinggi NU Kiai Haji Hasyim Muzadi, sejumlah Paspamres tampak mengawal ketat. Sebelum salat, Jokowi juga menyempatkan diri menyalami ratusan ulama se-Indonesia yang hadir di pesantren pimpiman KH Hasyim Muzadi ini.

Terkait pengawalan dan prosedur yang dilakukan Paspamres, Jokowi pun mengaku telah menyampaikan beberapa syarat khusus, di antaranya, pengamanan ketika menghadapi para kiai.

"Saya diberi Paspamres saja sudah tantangan. Saya biasanya kemana-mana santai, semua saya salami. Sekarang ada Paspamres jumlahnya 37 orang, jadi agak beda. Tadi ada yang disingkir-singkiri?" tanya Jokowi sambil tertawa.

Dalam hal ini, ia pun mengaku telah menanyakan aturan pengamanan presiden oleh Paspampres. Sebab, kata Jokowi, dia kerap blusukan ke mana-mana, termasuk ke pasar-pasar, gang sempit, dan kiai.

"Saya yang atur dong, masa saya diatur Paspamres? Ya gak maulah," katanya. (ita)

BPBD Cianjur Catat Pergerakan Tanah Masih Terjadi selama Tanggap Darurat Bencana
Pelaksana Tugas (Plt.) Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemendagri, Tomsi Tohir

Kendalikan Inflasi, Kemendagri Harap Pemda Susun Perencanaan Gerakan Menanam dengan Baik

Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) berharap pemerintah daerah (Pemda) dapat menyusun perencanaan gerakan menanam dengan baik.

img_title
VIVA.co.id
6 Mei 2024