Masukan Bos Bank Asing ke Jokowi

Jokowi malam ini mudik ke Solo
Sumber :
  • Fajar Sodiq/VIVAnews
VIVAnews
- CEO Citibank Michael L Corbat tiba-tiba mendatangi Presiden Terpilih Joko Widodo di Balai Kota, Kamis 18 September 2014. Dalam pertemuan itu, Michael mengeluhkan birokrasi yang dinilai menghambat pertumbuhan ekonomi Indonesia.


"Saya yang bertanya. Seperti apa pandangan mereka terhadap prospek ekonomi Indonesia selama 5 tahun ke depan," ujar Jokowi usai pertemuan itu.


Menurut Jokowi, Michael menyampaikan bahwa birokrasi masih menjadi salah satu faktor yang menghambat pertumbuhan ekonomi Indonesia. Bila hambatan tersebut dan hambatan-hambatan lainnya dihilangkan, maka Indonesia akan menjadi salah satu kekuatan ekonomi terbesar di dunia. Pejabat bank internasional itu pun memberi masukan kepada Jokowi.
Di Festival Kuliner Ini, Bisa Icip 20 Jenis Soto Berbeda


Kronologi Bos Tembaga di Boyolali Tewas Dibunuh
"Perizinan dipercepat, pembangunan infrastruktur, khususnya kelistrikan dipercepat, kemudian masalah pembebasan tanah di daerah-daerah diselesaikan. Dengan begitu, dia katakan, investasi katanya akan lebih mudah masuk ke Indonesia dan pertumbuhan ekonomi kita pun akan naik," ucap Jokowi.

Roberto Mancini Kagumi 4 Pemain Timnas Indonesia U-23, Termasuk yang Dicap Egois oleh Netizen

Dalam pertemuan itu pula, kata Jokowi, Michael mengucapkan selamat kepada dia karena terpilih sebagai presiden ketujuh RI.


"Tadi, dia mengucapkan selamat kepada saya," ujar Jokowi di Balai Kota DKI Jakarta usai menerima kunjungan itu. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya