DPR Pilih Budi Gunawan Jadi Kapolri, Ini Kata Sutarman

Kapolri Jendral Sutarman Pimpin Sertijab di Mabes Polri
Sumber :
  • VIVAnews/Ahmad Rizaluddin

VIVAnews - Komisi III DPR secara aklamasi menerima Komisaris Jenderal Polisi Budi Gunawan sebagai Kapolri. Komisi hukum itu menyetujui surat Presiden Joko Widodo yang telah menunjuk Komjen Budi Gunawan sebagai calon tunggal Kapolri.

Kapolri Jenderal Sutarman enggan mengomentari keputusan DPR yang menyetujui Komjen Budi Gunawan sebagai penggantinya kelak. Menurut dia, keputusan itu sepenuhnya kewenangan dari DPR yang telah melakukan uji kelayakan dan kepatutan kepada calon tunggal Kapolri itu.

"Kita ikuti saja prosesnya," kata Sutarman di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu 14 Januari 2014.

Mantan Kapolda Metro Jaya itu tak mau berkomentar lebih jauh apakah Kepolisian RI setuju dengan keputusan DPR.  "Kita lihat, kita ikuti saja," ujarnya.

Kendati demikian, Sutarman mengaku tak pernah diajak konsultasi oleh Presiden Jokowi sebelum mengusulkan calon Kapolri Komjen Budi Gunawan.
"Enggak pernah, saya dipanggil setelah (Budi Gunawan ) diajukan oleh presiden," terang dia.

Sutarman juga membantah bahwa dia pernah meminta Jokowi untuk tidak mengajukan Komjen Budi Gunawan sebagai calon kapolri.

Komisi III DPR menetapkan secara aklamasi Komjen Budi Gunawan sebagai Kapolri, setelah menjalani proses uji kelayakan dan kepatutan hari ini. Padahal, sehari sebelumnya, KPK telah menetapkan Budi Gunawan sebagai tersangka kasus korupsi.

"Menyetujui surat Presiden dengan musyawarah mufakat, setuju semuanya secara aklamasi mengangkat saudara Budi Gunawan sebagai Kepala Kepolisin RI sekaligus memberhentikan Jenderal Sutarman," kata Ketua Komisi III DPR, Azis Syamsudin, di Gedung DPR, Jakarta, Rabu 14 Januari 2015.

Dengan demikian, Komisi III DPR akan menyampaikan nama Budi Gunawan pada paripurna DPR yang akan digelar Kamis 15 Januari besok.

6 Jenderal Polisi Bintang 4 yang Berasal dari Jawa Tengah, Siapa Saja?

Baca juga:

Ketua Rampai Nusantara (Doc: Istimewa)

Angka Kecelakaan Menurun Selama Mudik Lebaran, Kapolri dan Anak Buahnya Dapat Apresiasi

Organisasi Kemasyarakatan Rampai Nusantara mengapresiasi Kapolri atas lancarnya arus mudik dan balik Lebaran tahun 2024.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024