Badrodin Haiti: Budi Gunawan Legowo Tak Jadi Kapolri

Komjen Budi Gunawan.
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVA.co.id -Wakapolri Komisaris Jenderal Polisi Badrodin Haiti mengaku sudah bertemu koleganya Komjen Pol Budi Gunawan setelah Presiden Joko Widodo menyampaikan keputusannya soal posisi Kapolri.

Sebagaimana diketahui, Presiden Jokowi membatalkan pelantikan Budi Gunawan sebagai Kapolri, dan mengusulkan kembali calon Kapolri baru, yakni Komjen Badrodin Haiti untuk mendapat persetujuan DPR.

"Sudah bertemu," kata Badrodin usai bertemu dengan Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu 18 Februari 2015.

Menurut Badrodin, Budi Gunawan sudah legowo dengan keputusan presiden itu. "Nggak ada masalah, beliau 100 persen legowo dan menerima," ujar dia.

Usut Kasus Pembubaran Seminar, Kapolri Terjunkan Propam

Sebelumnya Presiden Joko Widodo telah membatalkan pencalonan Komisaris Jenderal Budi Gunawan sebagai Kapolri dengan menunjuk calon Kapolri baru, Komjen Pol Badrodin Haiti.

Jokowi mengatakan, pencalonan Komjen Budi Gunawan sebagai Kapolri telah menimbulkan perbedaan pendapat di tengah masyarakat. Untuk menciptakan ketenangan dan memperhatikan kebutuhan Polri, maka Jokowi memandang perlu segera dipimpin oleh seorang Kapolri yang definitif.

"Maka hari ini kami mengusulkan calon baru yaitu, Komjen Badrodin Haiti untuk mendapatkan persetujuan Dewan Perwakilan Rakyat sebagai Kapolri," kata Jokowi.

Baca juga:

Kapolri: Bom Thamrin Dikendalikan Lima Kelompok Teroris

Kapolri Akan Pensiun, Jokowi Diminta Cermat Pilih Pengganti

Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti.

Aparat yang Tangkap Santoso Dijanjikan Naik Pangkat

Aparat akan diberikan kenaikan pangkat luar biasa.

img_title
VIVA.co.id
15 April 2016