Jumat Depan, Novel Baswedan Diperiksa Mabes Polri

Ketua tim penyidik KPK Novel Baswedan.
Sumber :
  • VIVAnews/Aji YK Putra

VIVA.co.id - Kepolisian Republik Indonesia memastikan akan melakukan pemeriksaan terhadap penyidik Komisi pemberantasan Korupsi, Novel Bawesdan, pada pekan depan. Ia dijadikan tersangka atas kasus penganiayaan narapidana pencuri sarang walet di Bengkulu pada tahun 2004 silam.

"Kami jadwal ulang Jumat depan (27 Februari 2015). Senin atau Selasa suratnya sudah dikirim," ujar Kepala Bagian Penerangan Umum Mabes Polri, Kombes Rikwanto, di kantornya,  Jumat 20 Februari 2015.

Novel sebelumnya sudah dipanggil untuk menjalani pemeriksaan, namun penyidik KPK yang menjadi kunci penting pembongkaran kasus korupsi proyek Simulator SIM Korlantas Polri tersebut berhalangan hadir.

"Novel dipanggil sebagai tersangka, hari Rabu kemarin tidak bisa hadir karena alasan tertentu," kata Rikwanto.

Novel Bawesdan merupakan penyidik KPK yang berperan penting dalam mengungkap sejumlah tindak pidana korupsi yang dibongkar KPK. Namanya populer ketika ia membongkar mega skandal korupsi di tubuh institusi tempatnya bekerja yakni di Polri.

Novel bahkan juga pernah terlibat dalam penyidikan skandal korupsi yang melibatkan mantan Bendahara Partai Demokrat, M. Nazarudin, yang kemudian menyeret sejumlah nama politisi di Indonesia.

Badrodin Haiti Resmi Jadi Kapolri

Kapolri: Jumlah Kelompok Santoso Poso Puluhan Orang

Polri terus memburu kelompok yang beranggota 30-40 orang ini.

img_title
VIVA.co.id
13 November 2015