Setelah Anang, Kini Krisdayanti Jadi Politisi

Krisdayanti.
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVA.co.id - Setelah Anang Hermansyah terpilih menjadi anggota DPR RI dari Partai Amanant Nasional (PAN), kini mantan istrinya yang menjadi politisi dari Partai Hanura.

Krisdayanti ditunjuk sebagai salah satu Ketua DPP Hanura periode 2015-2020, dalam Musyawarah Nasional (Munas) II Partai Hanura di Solo, pada 13-15 Februari 2015 lalu.

Plt Sekretaris Media Centre DPP Partai Hanura Ati Marwati, Sabtu, 21 Februari 2015, mengatakan tim formatur dibentuk setelah terpilihnya kembali Wiranto sebagai Ketua Umum Partai Hanura.

Tim formatur yang dipimpin oleh Wiranto, kemudian menyusun pengurus DPP yang didalamnya terdapat sederet nama selebriti, termasuk Krisdayanti, David Chalik, Reny Djayusman serta pengacara Elza Syarief.

"Krisdayanti menjadi salah satu ketua bersama Elza Syarief. Sedangkan David Chalik dan Reny Djayusman menjabat sebagai Wakil Sekjen Partai Hanura," kata Marwati.

Disinggung mengenai jabatan Krisdayanti sebagai ketua, Ati menjelaskan bahwa mantan istri Anang itu sebelumnya juga telah aktif di Hanura, sebagai pengurus struktural Srikandi Hanura.

Kubu 03 Bantah Pemilu Ulang Hambat Pelantikan Presiden Terpilih: Alasan Mengada-ada

Simak Juga:



Profil Sandra Dewi, Artis Cantik yang Suaminya Terjerat Kasus Korupsi


Wawancara Lawasnya Jadi Sorotan, Sandra Dewi Ogah Disebut Hidup Bak di Negeri Dongeng
Krisdayanti

3 Diva Bersatu Kembali di Java Jazz 2015

Java Jazz kali ini dirasa berbeda dari tahun sebelumnya.

img_title
VIVA.co.id
6 Maret 2015