Bareskrim Polri Kembali Periksa Bambang Widjojanto

Bambang Widjojanto
Sumber :
  • Fajar GM/VIVA

VIVA.co.id - Wakil Ketua KPK nonaktif, Bambang Widjojanto, dan penyidik KPK Novel Baswedan akan diperiksa Bareskrim Mabes Polri, Selasa 24 Februari 2015.

"Hari ini dilakukan pemeriksaan ketiga kepada Pak Bambang," ujar Kepala Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri, Komisaris Jendral Polisi, Budi Waseso di Mabes Polri Jakarta.

Budi mengungkapkan, kemungkinan akan ada penambahan pasal kepada pejabat lembaga antirasuah yang menjadi tersangka.

"Ya, bisa saja, dimungkinkan kalau ada alat bukti baru, itu saja mungkin," katanya.

Bambang dicurigai mengarahkan saksi palsu pada sidang sengketa Pemelihan Kepala Daerah, Bupati Kota Waringin Barat, di Mahkamah Konstitusi (MK), pada tahun 2010.

Sedangkan Novel diduga telah melakukan penganiayaan kepada narapida pencuri burung walet pada tahun 2004 di Provinsi Bengkulu. (ren)

Tak Lagi jadi Pimpinan KPK, Ini Aktivitas Bambang Widjojanto

Baca juga:

Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti.

Dua Mantan Pimpinan KPK Harusnya Sampai Pengadilan

"Karena di situlah ujung keadilan itu didapatkan," ujar kapolri.

img_title
VIVA.co.id
4 Maret 2016