'Jatuh di Aspal Tak Seenak Jatuh Cinta'

Kampanye unik keselamatan jalan di Aceh
Sumber :
  • VIVA.co.id/Zulkarnaini Muchtar
VIVA.co.id
KPK: Pelanggar Lalu Lintas Kalau Jadi Pejabat Pasti Korupsi
- Satuan Lalu Lintas Polresta Banda Aceh mengampanyekan ketertiban dan keselamatan di jalan raya, Rabu 8 April 2015. Kampanye kali ini diiringi aksi teatrikal melibatkan sejumlah personel Polantas, di Pundaran Simpang Lima, pusat kota Banda Aceh.

Menonton Pelanggaran di Depan Petugas


Aksi teatrikal dirias ala anak sekolah menengah atas dengan memakai baju putih dipenuhi dengan “darah” seolah-olah baru saja terjadi kecelakaan. Terlihat korban kepalanya luka parah dan badan berdarah.

Selain itu, dalam aksi teatrikal juga membawa salah satu papan yang ditulis pesan “Jatuh di aspal tak seenak jatuh cinta”. Papan ini dibawa keliling bergantian seputaran Simpang Lima.

Aksi teatrikal para polisi ini menjadi perhatian pengguna jalan. Polisi juga membagi  bingkisan berupa sajadah bagi pengguna jalan yang memakai helm dan memiliki kelengkap surat.

Kepala Satuan Lalu Lintas Polresta Banda Aceh Komisaris Polisi Muhammad Junaeddy mengatakan, aksi teaterikal ini merupakan bagian dari Operasi Simpatik Rencong 2015 di seluruh Aceh, untuk imbauan-imbauan kepada masyarakat, supaya selalu tertib lalu lintas.

“Kalau kampanye dengan membagikan cara brosur mudah dilupakan. Kalau seperti ini kan mereka mudah mengingat, masyarakat bisa terhibur, harapan kita masyarakat bisa sadar dan ingat bahwa tertib lalu lintas itu penting,” kata Junaeddy.

Kampanye ini dilakukan guna menekan angka kecelakaan di jalan raya. Hingga April tahun kata Kompol Muhammad Junaeddy di Banda Aceh sudah terjadi 28 kasus kecelakaan dan 18 orang meninggal. Umumnya kecelakaan sepeda motor.

![vivamore="
Di Vietnam, Polisi Tak Berhak Cabut Kunci Saat Menilang
Baca Juga :"]

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya