Menag Imbau Warga Jaga Ketertiban Takbir Keliling

Penetapan Awal Ramadhan 1436 H
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anhar Rizki Affandi
VIVA.co.id
Ini Syarat Jika Pemerintah Ingin Target Inflasi Tercapai
- Setelah hasil sidang itsbat penentuan Idul Fitri 1436 Hijriah ditetapkan Jumat 17 Juli 2015, dipastikan umat Islam malam ini akan melakukan takbir. Bahkan, banyak diantaranya yang menggelar takbir keliling di beberapa tempat.

Masa Lebaran 2015, Jumlah Kecelakaan Turun 21 Persen

Mengenai konvoi takbir keliling itu, Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin meminta umat Islam berlaku tertib.
Lebaran, Pendapatan MNC Toll Road Meningkat Rp2 Miliar


"Saya mengimbau umat muslim, yang merayakan takbiran dilakukan sebaik-baiknya dan jaga ketertiban," jelas Lukman, saat mengumumkan hasil sidang itsbat, di kantor Kementerian Agama, Kamis 16 Juli 2015.


Kata Menteri Lukman, apabila malam ini umat Islam melakukan takbir keliling, dia minta dilakukan tidak terlalu lama.


"Jangan terlalu malam, karena yang utama adalah sholat ied (Idul Fitri) bersama," kata Lukman.


Seperti diketahui, pemerintah memutuskan Idul Fitri 1436 Hijriah, bertepatan dengan 1 Syawal 1436 H, jatuh pada Jumat 17 Juli 2015 besok.


Keputusan ini diambil, karena di empat lokasi sudah melihat hilal di atas ketinggian 2 derajat, batas minimum yang disepakati negara-negara seperti Indonesia, Malaysia dan Brunei Darussalam.


Keempat tempat yang melihat hilal itu adalah di Bukit Condo Dipo, Gresik, Tanjung kodok Lamongan, Bojonegoro, dan Kepulauan Seribu. Para saksi itu sudah disumpah oleh pengadilan agama setempat.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya