Alasan Jokowi Undang Paskibraka di Istana Bogor

Paskibraka 2014
Sumber :
  • VIVAnews/Nila Chrisna Yulika
VIVA.co.id -
Presiden: Proyek Kereta Bandara Selesai Sesuai Target 2017
Presiden Joko Widodo melakukan silaturahmi dengan para petugas upacara kemerdekaan kemarin, Senin, 17 Agustus 2015. Dia mengundang para petugas seperti pasukan pengibar bendera pusaka (paskibraka), protokoler gabungan, dan lainnya di Istana Bogor, Jawa Barat, Selasa, 18 Agustus 2015.

Jokowi Salat Jumat di Bandara Soekarno-Hatta

"Yang hadir di sini adalah para teladan nasional, artinya putra putri terbaik yang sudah dipilih. Saya bangga sekali hari ini bisa ketemu," kata Jokowi.
Fadli Zon dan Fahri Hamzah Puji Jokowi


Jokowi memilih Istana Bogor untuk pertemuan ini karena jumlah tamu yang dia undang sangat banyak. Sehingga, tempat di Istana Jakarta tak akan cukup.


"Saya pikir 200 atau 300 orang, ternyata saya dapat informasi ternyata kurang lebih 2.000 sampai 3.000, saya kaget. Jadi di istana Jakarta enggak cukup," kata Jokowi.


Kemudian, Jokowi mengundang Maria Felicia Gunawan, paskibra yang membawa baki saat upacara kenaikan bendera. Jokowi kemudian bertanya mengapa Felisia terpilih menjadi pembawa baki.


"Saya rasa kakak-kakak pelatih punya pertimbangan, kriteria yang cocok sebagai pembawa baki. Saya bersyukur bisa mewakili teman-teman. Kenapa saya terpilih, saya jujur juga enggak bisa menjawab. Karena teman-teman saya yang lain juga layak membawa baki tersebut," kata Felicia pada Jokowi. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya